JAKARTA (BeritaHUKUM.com) – Karena merasa tertekan, seorang wanita yang diduga pelaku pengelapan 39 unit mobil rental, menyerahkan diri ke Polres Jakarta Selatan.
Menurut Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan, AKB Hermawan, tersangka yang diketahui bernama Lydia (30), sejak Desember 2011 melakukan aksi penipuan dengan modus berpura-pura menyewa mobil kepada tempat persewaan mobil atau rental. Dan setelah mendapatkan mobil pinjaman, tersangka menggadaikan kepada orang lain dengan harga Rp 30 juta sampai Rp 40 Juta.
“Selama menjalankan aksinya, tidak satu pun anggota keluarga tersangka yang mengetahui. Lalu pada hari rabu (16/5. Tersangka menyerahkan diri kepada kami,” ujar Hermawan saat ditemui wartawan di kantornya, Jakarta, Rabu (30/5).
Lebih lanjut, Hermawan menjelaskan, kasus ini terungkap karena sejumlah pengusaha rental melapor telah tertipu oleh konsumenya ke Polres Metro Jakarta Selatan. Dan saat ini, polisi berhasil menyita sejumlah mobil yang digadai tersangka, baik yang berada di Jakarta, Majalengka, dan Subang.
Kepada tersangka dikenakan pasal 372 KUHP tentang penggelapa dengan pidana maksimal empat tahun penjara.(dbs/rob)
|