JAKARTA, Berita HUKUM - Bersyukur, demikian reaksi yang diungkapkan oleh Ketua PP Muhammadiyah Muhadjir Effendy menyambut serah terima pertama Masjid At Tanwir di komplek Gedung Pusat Dakwah Muhammadiyah Jakarta, Selasa (10/11).
"Terimakasih. PP Muhammadiyah menyampaikan terimakasih," ujar Muhadjir di depan jajaran PT Brantas Abipraya selaku pemegang tender pembangunan masjid yang dimulai pada 17 Oktober 2019 dengan groundbreaking oleh Wakil Presiden RI Jusuf Kalla.
Rasa syukur yang disampaikan Muhadjir tidak berlebihan mengingat sejak berdiri pada 1912 hingga groundbreaking pertama, Muhammadiyah hanya memiliki masjid yang sangat sederhana di tiga kantor Pusat Muhammadiyah.
Alih-alih membangun Masjid besar sebagai simbol, Muhammadiyah sebagai organisasi dakwah Islam justru mendahulukan pembangunan ribuan sarana pendidikan, ratusan kampus dan rumah sakit beserta pusat unggulan lainnya.
Muhammadiyah memilih mendahulukan kepentingan umat secara luas daripada kebutuhan simbolisnya yang bersifat komplementer.
Dengan penyerahan pertama ini, maka Masjid At Tanwir secara resmi dapat difungsikan oleh PP Muhammadiyah. Ke depan, selama 365 hari pasca penyerahan pertama Masjid At Tanwir mendapatkan perawatan penuh oleh PT PT Brantas Abipraya sebelum diberikan secara penuh kepada Muhammadiyah melalui serah terima kedua setahun mendatang.
Masjid Ramah Lingkungan dan Ramah Disabilitas Pertama
Masjid At Tanwir setinggi 6 lantai yang pembangunannya menghabiskan dana sedikitnya 200 Miliar Rupiah ini menjadi masjid yang dikonsep ramah lingkungan dan ramah disabilitas pertama di Indonesia.
Selain menggunakan sel tenaga surya, termasuk untuk lift, Masjid At Tanwir juga mengolah air bekas wudhu untuk menyiram tanaman dan kloset sehingga meminimalisir air yang terbuang sia-sia. Jalur bagi penyandang disabilitas juga terbilang memadai.
Enam lantai tersebut atnara lain lantai 1 untuk tempat wudhu dengan konsep taman kota, sementara lantai 2 dan 3 untuk ruang shalat laki-laki, lantai 4 untuk ruang shalat perempuan, lantai 5 dan 6 akan dijadikan Perpustakaan Muhammadiyah, ruang kajian (diskusi), dan ruang pertemuan.
Lihat video Youtube : Rancangan Kemegahan Masjid At-Tanwir PP Muhammadiyah Jakarta.
https://youtu.be/Aeg8LWEbViY
(afn/muhammadiyah/bh/sya) |