JAKARTA, Berita HUKUM - Api melalap Kantor Kementerian Hukum dan HAM, tepatnya di gedung Direktorat Jenderal Administrasi Hukum Umum (Ditjen AHU). Api diduga berasal dari percikan api dari proses pemotongan pipa hidran di lantai basement gedung AHU dan langsung menjalar hingga ke lantai 7.
"Selepas sholat maghrib asap mengepul dari basement, karena ada pengerjaan pemotongan pipa hidran dan pemasangan AC," ujar Darno salah seorang pekerja yang mengaku sudah satu bulan mengerjakan proyek di Kementerian Hukum dan HAM saat berada dilokasi di Jalan HR Rasuna Said, Jakarta Selatan, Minggu (6/1).
Sementara petugas pemadam kebakaran mengatakan api menjalar dari bawah melalui rangkaian kabel dan selanjutnya menjalar ke atas lantai 7 gedung Ditjen AHU. "Kami menurunkan 22 unit mobil pemadam kebakaran guna menjinakkan api," ujar Warjito.
Menurut penuturan saksi mata, dilokasi kejadian asap terlihat mulai mengepul dan keluar dari basement parkir mobil sekitar pukul 19:00 WIB. Api berasal dari basement gedung Ditjen AHU. Total 22 Mobil pemadam kebakaran (Damkar) berbagai jenis dari seluruh wilayah DKI dikerahkan untuk memadamkan api, dan sekitar pukul 21:10 WIB api sudah berhasil dipadamkan.(bhc/put) |