JAKARTA, Berita HUKUM - Sidang Perdana yang beragendakan pembacaan dakwaan atas kasus penyerangan di rumah duka RSPAD Gatot Subroto, di Gelar diruang Mudjono, SH Pengadilan Negeri Jakarta Pusat, Rabu (26/9).
Dalam Sidang yang di Ketuai Hakim Agus SH, dalam sidang ini menghadirkan terdakwa Irene Shopia alias Reny dan Terdakwa Herianto Alias Heri, sebagai Supir dan suami Reny, yang di dakwa melakukan Penyerangan pada tangal 23 Februari 2012 jam 01:30 dini hari di palataran Parkir kamar Jenazah RSPAD Gatot Subroto, Pasar Rebo Jakarta.
Akibat dari peristiwa ini, dua orang korban tewas dengan luka bacokan, yaitu Korban Stanly dan Rizky Tutopoly. Dalam peristiwa itu, nyawa korban tidak dapat tertolong lagi dan ia menghembuskan napas terakihirnya di RS. Cipto. Terdakwa Reny sempat menjadi DPO dan buron, setelah akhirnya di tangkap di kediaman kerabatnya di Calacap Jawa Barat.
Adapun terdakwa lainnya Yaitu: Edo, Oncu, Abraham, Ongena, Youngky, Jery. Dimana mereka turut serta menganiaya korban Rizky Dan Stenly yang mengakibatkan Korban meregang nyawa. keenam terdakwa ini, disidang dalam berkas terpisah dengan pelaku utama, Irene Alias Reny dan suami Irene Hery.
Dimana dalam dakwaannya, ke enam pelaku ini didakwa melakukan penganiayaan secara bersama - sama yang mengakibatkan orang lain meninggal dunia.
Dalam dakwan yang di bacakan oleh Jaksa Penutut Umum, Agus Prastowo dan Mustafa dari Kejaksaan Negeri Jakarta Pusat, Kedua Terdakwa Utama ini telah melakukan permupakatan jahat dengan mengumpulkan rekan - rekannya dengan menggunakan 5 taksi dan satu mobil Kijang Inova, serta memberikan perintah untuk melakukan penyerangan terhadap korban, yang mengakibatkan korban tewas. Terdakwa didakwa dengan Pasal 170 ayat 2 KUHP Jo pasal 351 ayat 3, dengan ancaman maksimal 12 tahun penjara.
Mendengar tuntutan Jaksa, Terdakwa Reny dan Heri mengatakan akan mengajukan Eksepsi atas dakwaan Jaksa penuntut Umum. Sementara itu, menurut keterangan dari Pengacara terdakwa Agus, ia mengatakan bahwa, "terdakwa Reny tidak mendapat telepon dari terdakwa Jeri dan itu sudah di bantah Reny dalam persidangan tadi", Pungkas Agus SH.
Sidang Kali ini menarik perhatian media masa dan mendapat pengamanan ekstra ketat dari aparat Kepolisian.(bhc/put) |