ACEH UTARA, Berita HUKUM - Jejaring sosial facebook, twitter, email maupun BBM di Aceh, saat ini kian ramai membicarakan bendera Aceh, bahkan tersiar kabar Aceh sudah merdeka.
Bahkan beredar informasi bahwa, semua lapisan masyarakat Aceh pada Senin (1/4) akan tumpah ruah di Kota Banda Aceh sebagai bentuk dukungan rakyat terhadap DPRA yang telah mewujudkan impian rakyat melalui qanun tersebut.
Berikut seruan yang tersebar melalui BlackBerry Messenger, �Seruan aksi pawai Bendera & Lambang ACEH, Senin 1 April 2012. Mohon Kepada Seluruh Mahasiswa, Pemuda, Hakim, Jaksa, Polri, TNI, Pegawai Negeri, Pegawai Swasta, Pegawai BUMN, dan Seluruh Lapisan Masyarakat Aceh Berkumpul di Lapangan Blang Padang dan Mesjid Raya Baiturrahman. Atribut: Bendera Bintang Bulen, Spanduk, Lambang Buraq Singa, Karton bertuliskan Dukungan terhadap Bendera dan Lambang Aceh. TRANSPORTASI: Sepeda, Sepeda Motor, Mobil Pribadi, Truk, Mobil Bus. Tekhnis Acara: Pawai sudah di anggap Mulai Sejak keberangkatan Peserta Pawai dari daerah Masing Hingga berkumpul di Lapangan Blang Padang dan Mesjid Raya Baiturrahman Banda Aceh. Acara akan di Mulai pukul 10:00-Selesa Koordinator Utama: Tengku Adi Laweung. Mohon Di sebarluakan Seruan Aksi ini Untuk seluruh Rakyat Aceh. By: BURAQ SINGA�.
"Ia benar sekali informasi itu, kami pun besok akan menuju ke Banda Aceh," ujar Marzuki, salah seorang calon peserta konvoi esok Minggu, yang juga turut diamini oleh Sekretaris Jenderal Komite Mahasiswa dan Pemuda Aceh (KMPA), Hendra, Sabtu (30/3)
Ketua Komite Peralihan Aceh dan Partai Aceh (KPA-PA) wilayah Pasee, Tgk Zulkarnaini menegaskan, bahwa pihaknya melarang keras aksi konvoi yang akan dilaksanakan hari Senin (1/4). Dan jikapun ada yang tetap berangkat, maka pihaknya tidak bertanggungjawab atas segala hal yang terjadi nantinya.(bhc/sul) |