Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Nusantara    
Imigrasi
Empati Paspor dalam Rangka Hari Dharma Karyadhika Ke-71
2016-10-20 14:37:48
 

Tampak ornamen khas betawi ondel-ondel menyambut pemohon di Kanim Jakut dan Kakanim Jakut, Amran Aris memberikan suvenir kepada salah seorang pemohon.(Foto: Istimewa)
 
JAKARTA, Berita HUKUM - Pada hari Senin, tanggal 17 Oktober 2016 Kantor Imigrasi Kelas I Jakarta Utara melaksanakan pencanangan gerakan serentak empati layanan paspor dan penegakan hukum keimigrasian di seluruh Indonesia. Kegiatan pencanangan tersebut dalam rangka memperingati hari Dharma Karydhika Kementerian Hukum dan HAM yang ke-71.

Hal ini untuk menindaklanjuti Surat Direktur Jenderal Imigrasi perihal Gerakan Serentak Empati Layanan Paspor dan Penegakan Hukum Keimigrasian di seluruh Indonesia.

Pada hari tersebut pegawai di Kantor Imigrasi terlihat berbeda dari hari biasa karena menggunakan baju adat Betawi. Pegawai menyambut pemohon paspor dan izin tinggal keimigrasian dengan memakai baju adat Betawi. Hal lainnya yang berbeda yaitu adanya ornamen ondel-ondel betawi yang menyambut pemohon di pintu masuk Kantor Imigrasi .

Pada hari empati paspor tersebut, Kepala Kantor Imigrasi Kelas I Jakarta Utara Amran Aris berdialog dengan pemohon paspor dan memberikan suvenir kepada pemohon paspor. Dalam wawancara dengan media, Kepala Kantor menyampaikan bahwa, "saat ini sudah dilakukan beberapa inovasi di Kantor Imigrasi Kelas I Jakarta Utara seperti pelayanan Early Morning Service, loket khusus bagi lansia, ibu hamil, dan balita serta pelayanan mobile paspor bagi orang sakit," ungkapnya, Senin (17/10).

Ditambahkan oleh Amran Aris bahwa, penegakan hukum keimigrasian telah dilakukan di Kantor Imigrasi sebagaimana yang telah diberitakan sebelumnya. Kepala Kantor menyatakan bahwa, "Kantor Imigrasi Kelas I Jakarta Utara dengan tegas menolak adanya pungutan liar sesuai dengan instruksi dari Menteri Hukum dan HAM dan Direktur Jenderal Imigrasi. Diharapkan ke depan Kantor Imigrasi Kelas I Jakarta Utara dapat terus meningkatkan pelayanan sesuai dengan tema Dharma Karyadhika tahun 2016 "pelayanan dan penegakan hukum pasti nyata" pungkas Amran Aris,(rls/bh/sya)



 
   Berita Terkait > Imigrasi
 
  Layanan Pembuatan e-Paspor Kini Tersebar di 102 Kantor Imigrasi
  Timpora Jakarta Utara Tingkatkan Deteksi Dini Keberadaan WNA
  Sistem Pengawasan Orang Asing oleh Dirjen Imigrasi Belum Maksimal
  Ribuan Warga ke Monas Ajukan Paspor Kilat di Acara Festival Keimigrasian 2018
  DitJen Imigrasi: Syarat Pergantian Paspor Hanya E-KTP dan Paspor Lama
 
ads1

  Berita Utama
Kejagung Sita Rp 450 Miliar terkait Perkara Korupsi PT Duta Palma Korporasi

5 Pelaku Aksi Pembubaran Paksa Diskusi Diaspora di Hotel Kemang Ditangkap, 2 Jadi Tersangka

Polisi Siber Tangkap Pembobol Sistem Badan Kepegawaian Nasional

Irjen Nico Afinta Resmi Jadi Sekjen Kemenkumham Gantikan Komjen Andap Budhi Revianto

 

ads2

  Berita Terkini
 
10 Cara Mengatasi Penyimpanan Gmail Penuh dengan Mudah dan Praktis

Kejagung Sita Rp 450 Miliar terkait Perkara Korupsi PT Duta Palma Korporasi

5 Pelaku Aksi Pembubaran Paksa Diskusi Diaspora di Hotel Kemang Ditangkap, 2 Jadi Tersangka

Menkum HAM RI Dr. Andi Agtas Silaturahmi di Kota Palu, Hadir Advokat Rakyat Agus Salim

Polisi Siber Tangkap Pembobol Sistem Badan Kepegawaian Nasional

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2