AFGHANISTAN, Berita HUKUM - Enam tentara Amerika Serikat tewas dalam kecelakaan pesawat di Afghanistan selatan, menurut Pasukan Bantuan Keamanan Internasional, ISAF.
Penyebab kecelakaan di Zabul tidak diketahui dan penyelidikan tengah dilakukan, kata ISAF.
Laporan awal menyebutkan "tidak ada aktivitas musuh" di kawasan itu saat terjadi insiden, kata organisasi itu dalam satu pernyataan.
Pejabat Departemen Pertahanan Amerika memastikan warga negara tentara yang tewas itu.
Wakil gubernur Provinsi Zabul mengatakan kepada kantor berita Associated Press bahwa satu helikopter NATO jatuh di kawasah terpencil Shajau.
Tidak jelas apakah ia mengacu pada kecelakaan yang sama.
ISAF menyerahkan tanggung jawab keamanan Afghanistan ke pasukan keamanan setempat namun sekitar 97.000 tentara internasioal masih berada di sana.
Pasukan yang dipimpin NATO itu saat ini terdiri dari tentara dari 50 negara, termasuk 68.000 tentara Amerika, yang memberikan bantuan militer bila diperlukan.
Pada akhir tahun 2014, semua pasukan tempur akan ditarik.
Pasukan internasional akan diganti oleh unit yang lebih kecil yang hanya memberikan pelatihan dan masukan dengan persetujuan pemerintah Afghanistan.(BBC/bhc/rby) |