Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Politik    
KPU
KPU Agam Lantik PPK Kecamatan
Saturday 16 Mar 2013 21:03:03
 

Suasana acara pelantikan PPK Agam.(Foto: Ist)
 
AGAM, Berita HUKUM - Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Agam, Fikon, melantik secara resmi Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) se Kabupaten Agam di Aula Kampus Stikes Ceria Buana Lubuk Basung, Kabupaten Agam, Jum’at (15/3).

Puluhan PPK tersebut, diambil sumpahnya dan pelantikan untuk menghadapi Pemilihan Umum (Pemilu) DPR, DPD, dan DPRD Kabupaten Agam pada tahun 2014 mendatang.

Kegiatan tersebut diawali menyanyikan lagu Indonesia Raya, kemudian dilanjutkan pembacaan surat keputusan KPU tentang Penetapan PPK di 16 kecamatan yang ada di Kabupaten Agam.

Selain Ketua KPU, turut hadir Bupati Agam Indra Catri, Ketua Panwas Agam, Muspida Plus Kabupaten Agam, Pengurus Partai Politik, Pimpinan BUMN/BUMD, dan Kepala SKPD se Agam.

Ketua KPU Agam Fikon menyampaikan, KPU menerima pengajuan pendaftaran anggota legislatif tanggal 9 April, yang dilakukan selama 14 hari untuk pendaftarannya, dan tidak ada sistem keterlambatan.

“Para PPK diminta untuk bekerja sama sesuai aturan yang telah ditetapkan, sehingga penyelenggaraan Pemilu di Kabupaten Agam bisa jadi yang terbaik,” katanya dan mengharapkan dorongan masyarakat, supaya PPK bekerja dengan baik, agar pemilu sukses di standar Nasional.

Selain itu, Bupati Agam juga mengatakan, selamat bagi PPK yang baru dilantik, semoga kedepannya pemilu di tingkat kecamatan, memiliki fungsi strategis dalam mewujudkan tujuan pemilu itu sendiri.

Oleh sebab itu, dia berharap, dalam melaksanakan fungsi dan perannya dapat menjunjung tinggi azas-azas mandiri, jujur, adil, kepastian hukum, tertib penyelenggarakan pemilu, kepentingan umum, keterbukaan, proporsionalitas, profesionallitas, akuantabilitas, efesien dan efektif.

Di samping itu, dia juga mengatakan suatu variabel yang sangat mempengaruhi keberhasilan pekerjaan PPK adalah komunikasi dan koordinasi dengan pemerintah kecamatan.

Dengan hal demikian, adanya kewajiban pemerintah daerah memberikan bantuan dan fasilitas dalam bentuk penugasan personil, penyediaan sarana ruangan sekretariat, pelaksanaan sosialisasi, kelancaran transportasi logistik dan lainnya, katanya.(tb/ipb/bhc/opn)



 
   Berita Terkait > KPU
 
  Audit Investigasi IT KPU, KPK Buktikan Bukan 'Ayam Sayur'
  Komisi II DPR akan Minta Penjelasan Terkait Dugaan Kecurangan KPU
  Paripurna DPR Setujui Komisioner KPU Bawaslu Periode 2022-2027
  Azis Syamsuddin Imbau Jadikan Pemberhentian Ketua KPU Sebagai Evaluasi
  MA Kabulkan Gugatan Rachmawati, KPU Kehilangan Pijakan Menetapkan Pemenang Pilpres 2019
 
ads1

  Berita Utama
5 dari 6 Orang Terjaring OTT KPK Ditetapkan Tersangka Kasus Proyek Jalan di Sumatera Utara

Pengurus Partai Ummat Yogyakarta Buang Kartu Anggota ke Tong Sampah

Kreditur Kondotel D'Luxor Bali Merasa Ditipu Developer PT MAS, Tuntut Kembalikan Uang

Jokowi Akhirnya Laporkan soal Tudingan Ijazah Palsu ke Polisi, 5 Inisial Terlapor Disebut

 

ads2

  Berita Terkini
 
Psikiater Mintarsih Ungkap Kalau Pulau Dijual, Masyarakat akan Tambah Miskin

5 dari 6 Orang Terjaring OTT KPK Ditetapkan Tersangka Kasus Proyek Jalan di Sumatera Utara

Psikiater Mintarsih: Masyarakat Pertanyakan Sanksi Akibat Gaduh Soal 4 Pulau

Terbukti Bersalah, Mantan Pejabat MA Zarof Ricar Divonis 16 Tahun Penjara

Alexandre Rottie Buron 8 Tahun Terpidana Kasus Pencabulan Anak Ditangkap

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2