Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Internasional    
Barack Obama
Menangi Pilpres, Obama Kembali Terpilih Menjadi Presiden AS
Wednesday 07 Nov 2012 21:34:27
 

Pidato kemenangan Presiden Obama di Illinois, Chicago.(Foto: Ist)
 
AMERIKA SERIKAT, Berita HUKUM - Pemilihan Presiden Amerika Serikat telah berakhir, tentu anda sudah tahu siapa yang kembali terpilh?. Ya, dialah Barack Obama, Presiden Amerika Serikat yang sebelumnya sudah pernah menjabat sebagai pemimpin di negara itu. Dan sekarang ia kembali terpilih menjadi Presiden, dan mampu mengembalikan lagi kepercayaan rakyat kepadanya. Pemilihannya telah dilaksanakan pada Selasa (06/11) kemarin. Dan pada hari ini, tawa, sedih, senang dan gembira telah dikeluarkan oleh seluruh masyarakat AS setelah mengetahui bahwa Barack Obama yang mereka dukung ternyata telah berhasil mengalahkan kandidat lawannya yaitu Mitt Romney dari partai Republik.

Hal itu tertuang dalam pidato kemenangan Barack Obama yang menggemparkan suasana seluruh masyarakat yang mendengarkannya. Tetapi disisi lain, kabar yang kurang mengenakkan juga tertuang oleh pendukung Mitt Romney, dimana calon kandidat yang mereka dukung tersebut, belum berhasil menggeser kepemimpinan Presiden Obama yang sebelumnya telah menduduki kursi Presiden. Para pendukungnya juga sangat menyesalkan dengan kekalahan itu, mereka juga sempat menolak kekalahan pemimpin yang mereka dukung tersebut.

Dalam pidato kemenangannya, Barrack Obama tiada henti-hentinya di sorak-sorakki oleh pendukungnya, kemeriahan yang begitu kental telah berhasil mereka tumpahkan saat pidatonya itu.

Usai ia berpidato, Istri Obama, Michelle dan kedua putrinya, Sasha dan Malia kemudian naik ke atas podium. Sesaat setelah istrinya naik keatas podium, Obama langsung menyambutnya dengan sebuah pelukan hangat kepada istri yang sangat dia cintai itu.

Selanjutnya, Wakil Presiden Joe Biden dan istrinya pun juga naik ke atas podium untuk bergabung dengan keluarga Obama. Gemuruh sorak-sorai dan tepuk tangan para pendukung terus membahana dari tempat tersebut.

Dalam pidatonya, Obama sangat berterimah kasih kepada seluruh rakyat Amerika dengan apresiasinya yang masih mempercayakan kepemimpinan Amerika kepadanya.

Selain itu, Obama juga mengajak seluruh rakyat Amerika untuk bersama-sama membangun negara mereka tersebut. Ia tidak peduli apapun status sosialnya, warna kulitnya, usianya ataupun latar belakang lainnya.

"Kita ini satu keluarga orang Amerika, kita bangkit dan jatuh bersama-sama. Untuk itu mari kita bersama-sama membangunnya," tutur Obama yang langsung disambut tepuk tangan meriah dan teriakan para pendukung di Illinois, Chicago.

Dari hasil penghitungan, perolehan suara Electoral College Obama kian melampaui perolehan suara penantangnya, Mitt Romney, yakni 303 suara melawan 206 suara.

Berdasarkan hasil penghitungan yang dilansir CNN, Rabu (7/11), perolehan popular vote kedua kandidat sama-sama 49 persen. Namun jika sebelumnya Romney yang memimpin perolehan popular vote, kini Obama balik memimpin. Meskipun tetap dengan selisih suara yang sangat tipis.

Hasil terbaru menunjukkan, Obama memperoleh 51.569.975 suara sedangkan Romney meraih 51.318.823 suara.

Nah, dengan kembali terpilihnya Obama sebagai Presiden Amerika, semoga ia terus bisa membangun Negaranya dengan lebih baik lagi kedepannya.(bhc/opn)



 
   Berita Terkait > Barack Obama
 
  Wisata Napak Tilas Obama Hingga Pidato Kunci di Dispora Indonesia
  Pidato Farewell, Obama: Demokrasi Membutuhkan Anda
  Obama Menyarankan Donald Trump, Kepresidenan AS Bukan Bisnis Keluarga
  DPR AS Tuntut Presiden Barack Obama
  Badan Intelijen AS Sadap 200 Juta SMS Setiap Hari
 
ads1

  Berita Utama
Gubernur Riau Abdul Wahid Jadi Tersangka KPK, Diduga Minta 'Jatah Preman' Rp 7 Miliar dari Nilai "Mark Up" Proyek Jalan

KPK OTT Gubernur Riau Abdul Wahid

Kasus Ammar Zoni Diduga Ada Kerjasama Petugas Rutan, Komisi XIII DPR: Yang Terbukti Terlibat Bila Perlu Dipecat !

Digandeng Polri, Ribuan Ojol Deklarasi Jadi Mitra Jaga Kamtibmas di Monas

 

ads2

  Berita Terkini
 
Gubernur Riau Abdul Wahid Jadi Tersangka KPK, Diduga Minta 'Jatah Preman' Rp 7 Miliar dari Nilai "Mark Up" Proyek Jalan

KPK OTT Gubernur Riau Abdul Wahid

Viral Konten Dedi Mulyadi soal Sumber Air Aqua, Ini Klarifikasi AQUA

Kasus Ammar Zoni Diduga Ada Kerjasama Petugas Rutan, Komisi XIII DPR: Yang Terbukti Terlibat Bila Perlu Dipecat !

Mahfud MD Heran Diminta KPK Laporkan Dugaan Mark Up Proyek Whoosh: Agak Aneh Ini

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2