JAKARTA, Berita HUKUM - Mobil Sapu Angin dari Institut Teknologi Sepuluh November (ITS), Surabaya, Jawa Timur, terhitung mulai hari ini akan berlaga di Negeri Sakura, Jepang.
Dalam ajang "Student Formula Japan" (SFJ) 2013 pada 3-7 September 2013 di Ogasayama Sport Park, Shizuoka, Jepang, Tim Sapu Angin ITS, sebelumnya telah melakukan uji coba pada mobil berkonsep formula, "Sapu Angin Speed" (SAS) saat peluncuran di Gedung Rektorat ITS, Surabaya, Jatim, Jumat (23/8).
SAS merupakan generasi pertama dari proyek mobil formula karya mahasiswa ITS untuk mengikuti 2 mobil hasil kreasi mahasiswa ITS, juga sebelumnya pada Maret 2013 telah berlaga di Jepang. Mobil Sapu Angin ini bahkan mampu melaju hingga 100 km/jam.
Mobil Sapu Angin dalam Shell Eco Marathon juga mampu meraih juara di tingkat Asia selama 3 tahun berturut-turut, dari tahun 2010 hingga 2012, yang digelar di Sepang, Malaysia.
Selain itu, pada bulan Oktober 2013 nanti ITS Surabaya, kembali akan mengikuti event World Solar Challenge (WSC) 2013 atau lomba mobil bertenaga matahari di Australia dengan jarak tempuh 3.000 kilometer, dari Darwin hingga Adelaide, Australia.
Event bertaraf internasional ini akan diikuti lebih dari 26 negara. Mobil rancangan ITS tersebut bernama Sapu Angin Surya. Namun Tim Sapu Angin ITS, masih terkendala dari persoalan biaya, karena dari total dana yang dibutuhkan sekitar Rp 2 miliar.(dbs/bhc/mdb) |