JAKARTA, Berita HUKUM - PT Telekomunikasi Indonesia akan melakukan ekspansi perseroan ke 10 negara. Saat ini, terealisasi pada empat negara, yakni Singapura, Hongkong, Timor Leste dan Australia.
"Kami memang merencanakan ekspansi pada 10 negara, namun saat ini empat negara yang baru terealisasikan," kata Direktur Utama Telkom Arief Yahya saat Peluncuran Buku Marketing di Jakarta, Senin (18/3).
Arief mengatakan, dalam beberapa waktu dekat PT Telkom juga akan membidik negara Makau, Taiwan, Malaysia dan Saudi Arabia untuk melebarkan bisnis perseroannya. "Malaysia juga kami lirik nanti bentuk ekspansinya mirip dengan Hongkong," ujarnya.
Menurut Arief, Telkom mengincar negara Malaysia karena disinyalir akan menghasilkan bisnis yang bergairah. "Umumnya kan warga negara disana TKI dan rata-rata orang Indonesia , jadi bentuknya seperti bisnis mengikuti orang Indonesia," katanya.
Untuk tahap ekspansi di Malaysia PT Telkom akan menjalin kerjasama dengan operator di negara tersebut. "Untuk tahap awal kami tidak bangun jaringan langsung namun menjalin operator langsung disana," katanya.
Terkait nilai investasi, Arief mengatakan bahwa ekspansi yang ke Malaysia menggunakan Operating Expenditure (Opex). "Tidak tepat menggunakan investasi karena tidak menggunakan capex tapi sewa atau opex, ya kira-kira satu juta karena TKI disana ada dua jutaan," tambahnya.(dry/ipb/bhc/rby) |