JAKARTA, Berita HUKUM - Resmob Polda Metro Jaya berhasil menangkap dua pelaku pencurian dengan kekerasan terhadap penumpang taksi di Bekasi.
"Pelaku perampokan taksi sudah ditangkap di Bekasi Selasa 6 November 2012 kemarin," kata Kasat Resmob Direktorat Kriminal Umum Polda Metro Jaya, AKBP Herry Heryawan, Rabu (7/11)
Dikatakan oleh Herry, para pelaku ini diduga dari komplotan yang sama dan merupakan spesialis perampokan di dalam taksi.
Selain itu, Herry juga mengatakan kalau dua pelaku ini satu komplotan dengan para pelaku perampokan taksi di kawasan Lapangan Banteng Jakarta Pusa dan Pondok Indah Jakarta Selatan beberapa hari yang lalu.
Sebelumnya diberitakan, pada hari Sabtu (27/10), perampokan di dalam taksi dialami oleh Michelle (24) dan ibunya Erna Widyawati (56). Keduanya menumpangi taksi jenis Primajasa dari daerah Pondok Indah, Jakarta Selatan.
Namun, di tengah perjalanan, sopir yang sudah bekerja sama dengan para pelaku lainnya berhasil mempreteli sejumlah barang berharga milik korban. Kerugian ditaksir mencapai puluhan juta rupiah.
Keesokan harinya, hal serupa dialami oleh Ratna Komalasari. Korban yang menumpangi taksi jenis Family Taksi dirampok oleh para pelaku saat berada di daerah Cilandak, Jakarta Selatan. Kerugian pun ditaksir hingga puluhan juta.
Sementara itu, kejadian serupa juga dialami oleh Hanna. Karyawati sebuah perusahaan swasta tersebut juga mengalami tindak perampokan di dalam taksi di kawasan Lapangan Banteng, Jakarta Pusat beberapa minggu yang lalu.
Sebagian besar sasaran para pelaku ialah wanita muda yang hendak pulang ke rumah sehabis bekerja. Dan kerap terjadi pada waktu malam hari.(hpm/bhc/rby) |