JAKARTA (BeritaHUKUM.com) – Polda Metro Jaya akan melakukan tindakan pengamanan terkait perayaan Imlek. Pengamanan dengan menempatkan personel kepolisian akan lebih difokuskan tempat ibadah warga Tionghoa, yakni klenteng. Namun, tidak lupa pula pengamanan terhadap pusat-pusat perbelanjaan.
“Pengamanan untuk perayaan Imlek akan diserahkan kepada masing-masing polres di semua wilayah Jakarta. Polda Metro hanya membantu Polres yang sifatnya penebalan atau mengisi kekosongan di wilayah. Tapi yang diutamakan adalah polres, jumlahnya disesuaikan," kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol. Rikhwanto kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Selasa (17/1).
Menurut dia, system pengaman seperti diterapkan, mengingat pada perayaan tahun baru Cina tersebut tidak akan terjadi arus perpindahan orang dalam jumlah besar, seperti perayaan Idul Fitri dan Natal serta Tahun Baru. Untuk kedua perayaan itu, kepolisian menerjunkan hampir 3/4 seluruh kekuatan yang ada untuk melakukan pengamanan.
“Perayaan Imlek berbeda dengan Lebaran dan Natal. Tapi kami tetap melakukan pengamanan dalam perayaan Imlek ini dengan konsentrasi pengamana di sekitar tempat ibadah, pecinan, dan pusat perbelanjaan. "Kami dapat pastikan, ada personel polisi di tempat-tempat tersebut sesuai dengan kebutuhan situasi,” jelas dia.
Perayaan Imlek biasanya diisi dengan tradisi pembagian amplop kecil berisi uang (angpao). Untuk itu, Rikwanto mengimbau masyarakat yang hendak membagikan angpao agar menyerahkan sistem pembagian angpao ke pengurus klenteng dengan berkoordinasi bersama jajaran kepolisian setempat. "Hal ini untuk menjaga ketertiban dan keamanan serta mencegah korban akibat berimpitan,” imbuh Rikhwanto.
Namun, lanjut dia, pihaknya tetap waspada terhadap kemungkinan tindak pidana terorisme. Tidak menutup kemungkinan pelaku terror memanfaatkan keramaian dengan melakukan aksi tersebut. “Tapi kami perkirakan bahwa kemacetan lalu lintas di kawasan pecinan dan pencurian yang bakal marak. Makanya, penepatan anggota polisi lebih difokuskan di sana,” tandasnya.(dbs/irw)
|