JAKARTA, Berita HUKUM - Samsung Electronics Co Ltd secara resmi mengumumkan anggota keluarga baru smartphone Galaxy, yakni Galaxy Ace 3 dengan layar 4 inci dan prosesor dual-core 1GHz.
Ponsel ini dipersenjatai dengan Android 4.2 (Jelly Bean) dan memiliki pilihan 3G atau 4G LTE. Pilihan 3G hadir dengan memori internal 4GB, sementara versi 4G LTE memiliki memori internal 8GB. Keduanya punya storage microSD berkapasitas hingga 64GB.
Layar 4 inci diklaim memberikan kenyamanan bagi pengguna Ace 3 untuk bermain games, menonton video, dan menikmati beragam fitur lainnya. Kamera 5 megapiksel smartphone ini juga dibekali banyak fitur, termasuk Sound & Shot, Best Photo, dan Buddy Photo Share yang merangsang kreativitas pengguna dan memudahkan berbagi foto dengan teman.
Sejalan dengan ponsel Samsung lain yang diluncurkan baru-baru ini, perangkat baru itu juga disematkan sejumlah fitur peranti lunak andal perusahaan asal Korea itu. Salah satunya fitur Smart Stay yang memadamkan layar untuk mengemat baterei. Ponsel ini juga dibekali alternatif Siri Samsung, S Voice.
Samsung belum mengumumkan kapan ponsel ini dipasarkan dan akan tersedia di pasar mana saja. Perusahaan itu juga belum menyebutkan harga produk anyar tersebut, seperti yang dikutip dari bisnis.com, pada Selasa (11/6).(bnc/bhc/rby) |