Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Gaya Hidup    
Samsung
Samsung dengan Sistem Tizen Mulai Dijual
Thursday 15 Jan 2015 03:50:33
 

Artis Bolywood India, Huma Qureshi, bersama Presiden Samsung India, Hyun Chil Hong, meluncurkan Samsung Z1.(Foto: twitter)
 
INDIA, Berita HUKUM - Telepon pintar Samsung pertama yang menggunakan sistem operasi Tizen diluncurkan di India dengan daya tahan baterai yang relatif panjang.

Diberi nama Z1, telepon itu dijual dengan harga 5.700 rupee atau sekitar Rp920.000 dengan janji waktu menghidupkannya yang lebih cepat dan bateri yang lebih tahan lama dibanding telepon pintar 'murah' saingan.

Awalnya Samsung juga ingin melepas Z1 untuk pasar Rusia dan Jepang namun kemudian dibatalkan.

Pengamat teknologi berpendapat peluncuran telepon dengan sistem Tizen di India mencerminkan sebuah peralihan dari Android.

"Tizen adalah taruhan besar pelantar (platform) perangkat lunak Samsung," jelas Ben Wood dari perusahaan konsultasi telekomunikasi, CCS Insight.

"Sampai saat ini, strategi perangkat lunak didasarkan pada kebijaksanaan Google atas Android, yang telah digunakan untuk mendapatkan keuntungan besar."

Oleh karenanya saat ini semakin susah untuk berbeda dari yang ditawarkan peralatan dengan sistem operasi Android.

"Dengan menggunakan Tizen, Samsung bisa membuat teleponnya ramping dan juga ada baterai tahan lama untuk melawan Android, yang sudah bisa kita lihat dengan jam tangan pintar berbasis Tizen," tambah Wood.

Samsung saat ini merupakan penjual telepon genggam berbasis Android yang terbesar di dunia.



 
   Berita Terkait > Samsung
 
  Gandeng DANA dan GoPay, Samsung Pay Resmi Meluncur di Indonesia
  Samsung Galaxy Note 9 Siap Launching di Brooklyn, NY
  Samsung Siap Luncurkan Ponsel Galaxy S9 dan Galaxy S9+
  Samsung Siap Ungkap Galaxy S9 Bulan Depan
  Galaxy Note 8 Siap Meluncur, Samsung Sebarkan Video Teaser
 
ads1

  Berita Utama
Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

Usai Resmi Ditahan, Hasto Minta KPK Periksa Keluarga Jokowi

 

ads2

  Berita Terkini
 
BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

Anak 'Crazy Rich' Alam Sutera Pelaku Penganiayaan, Sudah Tersangka Tapi Belum Ditahan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2