SINGAPURA, Berita HUKUM - Aktor, presenter sekaligus komedian top Indonesia Olga Syahputra atau bernama asli Yoga Syahputra dikabarkan meninggal dunia di Rumah Sakit di Singapura hari ini Jumat (27/3). Olga meninggal dunia sekitar pukul 17.00 Waktu Singapura. Kabar tersebut didapat dari salah satu televisi swasta yang melakukan sesi wawancara dengan Mak Vera, manajer Olga.
Mak Vera Manajer Olga mengatakan, mudah-mudahan malam ini atau besok Olga dibawa ke Jakarta, saat ini bang Billy belum mau bicara karena masih berduka," ungkapnya.
Meninggalnya Olga, pria kelahiran Jakarta, 8 Februari 1983 lalui ini karena menderita penyakit meningitis atau kangker getah bening stadium 4 alias peradangan selaput otak yang sudah lama dideritanya. Olga selama setahun ini sejak Mei2014 memang menjalani perawatan di rumah sakit Singapura, yang sebelumnya, ia dikabarkan koma dan di rawat di RS Pondok Indah Jakarta. Banyak spekulasi mengenai penyakit yang diderita Olga. Namun, sejak lama Olga disebut dokter menderita penyakit meningitis.
Direncanakan setelah tiba di Jakarta, Jalan Kresna Raya No.44, Duren Sawit, Jakarta Timur dari Singapura besok, Jenazah Olga Syahputra akan dimandikan, lalu dimakamkan di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Pondok Kelapa, Jakarta Timur, pada siangnya.(dbs/bh/yun)
|