Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
White Crime    
Amien Rais
Amien Rais: Kasus Nazaruddin Sudah Selesai
Friday 19 Aug 2011 01:04:42
 

Dr. H. Amien Rais (Foto: Istimewa)
 
JAKARTA-Sikap bungkam M Nazaruddin dapat diartikan bahwa kasus dugaan korupsi wisma atlet sudah selesai. Pasalnya, ada dugaan rekayasa politik, hukum dan psikologi terhadap mantan Bendahara Umum Partai Demokrat tersebut.

"Saya sudah satu minggu lalu mengatakan, kasus Nazar sudah selesai. Jangan harap dia (Nazaruddin) bisa menguap seperti waktu dia bebas," kata mantan Ketua MPR Amien Rais di Jakarta, Kamis (18/8).

Menurut Amien, hal ini tidak terlepas dari kesepakan yang sudah tercipta antara beberapa pihak, agar kasus Nazaruddin tidak merembet. "Saya kira ada sebuah rekayasa politik, hukum, dan psikologi masyarakat yang muaranya adalah Nazar dikunci. Paling-paling hanya dia yang permasalahkan," kata pendiri PAN tersebut.

Mencegah kasus Nazaruddin untuk meluas diperlukan pihak-pihak tertentu, agar keadaan kembali seperti semula, seperti tidak terjadi apa-apa. "Mudah-mudahan saya keliru, tapi saya tidak pernah percaya dengan model seperti ini. Yang jelas, sudah ada 'geleng angguk' antara KPK, kepolisian, dan partai besar yang berkuasa. Bahkan, mungkin dengan Nazar sendiri," kata Amien.

Dengan demikian, Amin meminta, agar tidak berharap banyak. Pasalnya, kekuasaan sudah bergabung dengan penegak hukum. "Kemudian ditekuk, dan Nazar dijadikan sasaran supaya tidak ke mana-mana. Lalu tabir sandiwara ditutup dan selesai," kata Amien.

Sementara itu, pakar hukum pidana dari Universitas Islam Indonesia (UII) Mudzakir mengatakan, KPK memperoleh tantangan baru apabila tersangka kasus suap wisma atlet SEA Games, bila Nazaruddin benar-benar bungkam di hadapan publik. Pasalnya, Nazaruddin sebelumnya menyeret beberapa kader Partai Demokrat dan politikus Senayan saat masih berada di tempat persembunyiannya.

Jika KPK bisa menjamin menyeret oknum partai tertentu, ujar dia, termasuk menjamin keselamatan Nazaruddin, itu bisa luar biasa bagi KPK. “Tantangan bagi KPK adalah bagaimana Nazaruddin membuka semua omongannya di media selama ini kepada penyidik. Bahkan, kalau bisa Nazaruddin melengkapi fakta hukum seperti yang dia pernah janjikan," tandasnya. (mic/irw)



 
   Berita Terkait > Amien Rais
 
  Amien Rais Minta Menko Marves Luhut Segera Mundur
  Prabowo Jadi Menhan, Amien Rais Menahan Diri untuk Kritik Kabinet Jokowi
  Amien Rais: Seorang Muslim Tidak Boleh Berpikir Kalah di Dunia, Menang di Akhirat
  Prof Amien Rais 'Yatim' Secara Politik?
  Amien Rais Bersyukur Tabligh Akbar Alumni 212 di Solo Dihadiri Puluhan Ribu Massa
 
ads1

  Berita Utama
Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

Usai Resmi Ditahan, Hasto Minta KPK Periksa Keluarga Jokowi

 

ads2

  Berita Terkini
 
BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

Anak 'Crazy Rich' Alam Sutera Pelaku Penganiayaan, Sudah Tersangka Tapi Belum Ditahan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2