JAKARTA, Berita HUKUM - Anggota kepolisian Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya yang bertugas di Satuan Wilayah Lalu Lintas Jakarta Barat dengan sigap memberikan bantuan kepada salah seorang pengendara mobil yang mengalami kempis ban.
Polisi dengan pangkat Aiptu bernama Hendra Manik ini awalnya sedang melakukan tugas rutin pengaturan lalu lintas di wilayah Slipi arah Tomang Jakarta Barat pada Selasa, 16 November 2021.
Di sela-sela tugasnya, Aiptu Hendra Manik melihat pengendara yang sedang mengalami ban kempis. Kemudian ia berinisiatif untuk mengganti ban mobil yang kempis itu dengan ban cadangan agar pengendara dapat kembali melanjutkan perjalanannya.
Pimpinan dari Aiptu Hendra Manik yakni Kompol Argadija Putra selaku Kepala Satuan Wilayah Lalu Lintas Jakarta Barat mengaku bangga dengan perbuatan anak buahnya itu.
"Saya sangat mengapresiasi atas kesigapan anggota tersebut," kata Argadija dalam keterangan tertulis yang disampaikan Humas Polrestro Jakbar, Selasa (16/11).
Eks Kapolsek Pademangan dan Cilandak ini menilai Aiptu Hendra Manik layak menjadi contoh bagi rekan Polisi Lalu Lintas (Polantas) lainnya.
"Sebagai seorang anggota Polri selain bertugas untuk menjaga Kamtibmas namun juga untuk selalu menjadi pribadi yang bermanfaat untuk warga dimanapun dan kapanpun saat dibutuhkan," tuturnya.
Sementara itu, Direktur Lalu Lintas Polda Metro Jaya Kombes Sambodo Purnomo Yogo menegaskan bahwa inisiatif yang telah dijalankan oleh anak buahnya tersebut sangat terpuji.
"Jiwa Polantas sebagai penolong," ucap Sambodo.(bh/mos) |