JAKARTA - Ditlantas Polda Metro Jaya (PMJ) menggandeng komunitas drifting ibukota dalam gelaran Milenial Road Safety Festival, demi meminimalisir angka kecelakaan kaum millenial atau angka produktif.
"Melalui program ini, kami memperkenalkan kepada kaum millenial bagaimana teknis berkendara," ujar Dirlantas Polda Metro Jaya Kombes Yusuf, Minggu (3/3).
Menurut Yusuf, bagaimana kaum millenial dapat tertib berlalulintas, salah satunya dengan program ini tertib berlalu lintas.
"Pada tahun 2018 kemarin, sebagian besar korban kecelakaan masih berusia produktif antara 15 sampai 35 tahun," terang Yusuf.
Pada acara ini, pembalap nasional sekaligus duta keselamatan berkendara Rifat Sungkar mengapresiasi program Millenial Road Safety. Korban milenial paling dominan dalam kecelakaan lalu lintas, harus dapat dikurangi.
Terlebih selama ini balap liar kerap terjadi, karena tidak adanya fasilitas maupun wadah untuk kaum muda menyalurkan hobinya.
"Balapan liar banyak terjadi, karena tidak adanya lokasi atau fasilitas untuk mengelola kegiatan tersebut," pungkas Rifat.(bh/as) |