Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Nusantara    
Kecelakaan Kapal Laut
Hingga Malam Ini, Baru 3 Korban KM Surya Indah yang Ditemukan Tewas
Friday 14 Sep 2012 21:17:24
 

Kepala Dermaga Mahakam Hulu, Sungai Kunjang Samarinda Kaltim, Sukarja (Foto: BeritaHUKUM.com/gaj)
 
SAMARINDA, Berita HUKUM - Peristiwa tenggalnya KM Surya Indah yang menabrak batang kayu hingga bocor dan tenggelam di sungai Mahakam perairan Desa Seblang Kecamatan Muhari Pahu Kabupaten Kutai Barat Kaltim Kamis (13/9) pukul 23.00 Wita malam tadi hingga Jumat malam (14/9) baru di temukan 3 korban dalam keadaan sudah tak bernyawa.

Kepala Sabandar Dermaga Mahakam Hulu Sukarja kepada media ini pada Jumat malam mengatakan, "hingga malam ini baru 3 korban yang di temukan meninggal dunia, yaitu 1 korban ditemukan pada pagi hari tadi dan 2 korban pada sore hari, sedangkan korban yang di nyatakan hilang dan masih dalam pencarian ada 18 penumpang lagi", ujar Sukarja.

"Hingga malam ini masih tetap sama hasilnya pada tadi siang, 73 penumpang di temukan selamat, 3 lainya meninggal dunia. Tim SAR di lapangan sudah menemukan 3 penumpang tewas dan masih melakukan pencarian 18 penumpang lainnya", kata Sukarja.

Menurut laporan yang di terima Sukarja mengenai tenggelamnya KM Surya Indah yang di nahkodai Herman dan Anto dari Nahkoda Kapal KM Nurdahlia 3 yang beriringan saat kejadian, menurutnya, KM Surya Indah tenggelam seketika saat menambrak batang pohon dan tenggelam.

"KM Surya Indah berangkat dari Dermaga Samarinda sekitar pukul 07.00 Wita dengan membawa 40 orang penumpang dan 10 ton barang serta 17 sepeda motor di perjalankan menuju Melak Kabupaten Kutai Barat. Kapal terlebih dahulu singgah di 3 dermaga yaitu Dermaga Tenggarong, Dermaga Kota Bangun dan Dermaga Muara Muntai. Makanya jumlahnya mencapai 93 penumpang dari kapasitas 96 penumpang", terang Sukarja.

Sukarja juga mengatakan bahwa KM Surya Indah dalam keadaan laik berlayar dan dilengkapi dengan peralatan keselamatan.(bhc/gaj)



 
   Berita Terkait > Kecelakaan Kapal Laut
 
  Tabrak Batang Kayu, Speedboat Nur Shinta Tenggelam di Perairan Ujo Bilang Sungai Mahakam
  Tragedi di Danau Victoria, Setidaknya 200 Orang Meninggal Dunia
  Implikasi Hukum Penerapan Scientific Marine Accident Investigation
  KM Sinar Bangun Tenggelam karena Human Error
  Musibah KM Lestari Maju Harus Jadi Perhatian Serius Pemerintah
 
ads1

  Berita Utama
Kreditur Kondotel D'Luxor Bali Merasa Ditipu Developer PT MAS, Tuntut Kembalikan Uang

Jokowi Akhirnya Laporkan soal Tudingan Ijazah Palsu ke Polisi, 5 Inisial Terlapor Disebut

Polri Ungkap 72 Kasus Destructive Fishing, Selamatkan Kerugian Negara Rp 49 Miliar

3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

 

ads2

  Berita Terkini
 
Kreditur Kondotel D'Luxor Bali Merasa Ditipu Developer PT MAS, Tuntut Kembalikan Uang

Jokowi Akhirnya Laporkan soal Tudingan Ijazah Palsu ke Polisi, 5 Inisial Terlapor Disebut

Polri Ungkap 72 Kasus Destructive Fishing, Selamatkan Kerugian Negara Rp 49 Miliar

3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2