JAKARTA, Berita HUKUM – Jakarta Golf Club (JGC) adalah sebuah komunitas pecinta olah raga Golf yang berdiri pada tahun 1872, dan JGC telah memberikan kontribusi besar terhadap perkembangan Golf di Indonesia, khususnya di Jakarta. Melalui press release JGC, Selasa (26/3), menyampaikan kerisauan sehingga tergerak karena tidak ingin melihat fenomena atau kejadian yang hingga saat ini masih mengemuka dan menjadi buah bibir masyarakat, tentang kasus narkoba yang seakan terus tumbuh subur bak cendawan dimusim hujan.
Para Selebritis yang menjadi Idola, terutama bagi para remaja, seperti Rivaldo misalnya yang tertangkap sedang mengkonsumsi Sabu-sabu, Raffi Ahmad dengan 2 linting Ganja dan obat yang mengandung zat metilon, dan tentu saja masih banyak lainnya yang hal tersebut tak layak untuk ditiru para generasi muda Indonesia.
Dengan kejadian tersebut, jelas menjadi sebuah preseden buruk bagi teman-teman artis selebritis lainnya yang tidak mengkonsumsi narkoba. Untuk itu JGC bekerjasama dengan ORARI Pulagadung, DPD Taruna Merah Putih (TMP) DKI Jakarta dan Palang Merah Indonesia akan menggelar kegiatan donor darah dan menantang teman-teman artis selebritis untuk hadir dan mendonorkan darahnya, untuk membuktikan bahwa tidak semua teman-teman artis selebritis mengkonsumsi narkoba. Buktikan bahwa darah teman-teman artis selebritis sangat bermanfaat dan berguna bagi umat manusia.
Selain artis selebritis, JGC juga turut mengundang para generasi muda SMA dan Universitas di Jakarta, Polisi (Polda, Polres, Polsek), TNI (Kodam, Kodim, Koramil), Organisasi Masyarakat, Calon Legislatif, dari semua Partai.
Acara yang direncanakan berlangsung pada tanggal 14 April 2013 ini, akan menyediakan 100 belt dan akan dihadiri 4.000 orang peserta donor darah, dengan dukungan dan kehadiran para artis selebritis, diantaranya, Indra Simatupang, Rieke Diah Pitaloka, Charles Honoris, Edo Kondolangit, Nico Siahaan, Iwa K, Richard Sambera.(bhc/mdb)
|