JAKARTA, Berita HUKUM – Komisi Pemberantasan Korupsi turut meramaikan Indonesia Book Fair di Istora Senayan Jakarta, dengan menggelar berbagai acara di Stand 13. “Ayo datang dan ramaikan booth Tunas Integritas - KPK di Indonesia Book Fair 2012, karena selalu ada acara seru setiap harinya,” isi kutipan informasi resmi dari situs resmi KPK www.kpk.go.id, Minggu (18/11). Adapun rangkaian kegiatannya meliputi.
1. Pameran Buku Tunas Integritas, yaitu buku cerita anak edukatif tentang bagaimana cara mencegah korupsi sejak dini.
2. Pekan Tokoh Bercerita
3. Photo Booth
4. Games Seru
5. Kuis berhadiah Goodie Bag
6. Temu Komunitas
Saksikan juga....
Grand Launching Buku Tunas Integritas dan Parade Tokoh Bercerita
Senin, 19 November 2012
Pukul 14.00 - 15.00 WIB
Panggung Utama IBF
MC: Putri Suhendro
Pekan Tokoh Bercerita
Setiap harinya, kecuali 19 November 2012
Pukul 12.00 - 14.00 WIB
Pukul 16.00 - 18.00 WIB
Booth Tunas Integritas KPK
Kegiatan bercerita dan mendongeng untuk anak-anak
Wisata Baca dan Kreativitas
Selasa, 20 November 2012
Rabu, 21 November 2012
Kamis, 22 November 2012
Jumat, 23 November 2012
Panggung Utama IBF
Cerita dan dongeng dari seluruh penjuru Indonesia
Jangan lewatkan kesempatan menambah ilmu dan teman-teman baru di Booth Tunas Integritas KPK.(kpk/bhc/mdb)
|