Perceraian Kim Kardashian dan Kris Humphries telah membuat dua keluarga berseteru. Setelah saling serang di Twitter, genderang perang lain mulai ditabuh.
Dikatakan Showbizspy, Kamis (15/12), Kim dan keluarganya, kini tengah cemas rahasia mereka bakal dibongkar semuanya oleh buku yang akan ditulis ayah Kris, William Humphries.
Majalah Life & Style edisi teranyar menyebutkan kemungkinan William menulis buku soal hubungan putranya dengan bintang reality show stasiun TV E! itu. “Saya suka menulis. Dan sangat berarti buat putra saya jika cerita dari sisi dia akhirnya terungkap,” kata William.
Dikatakan seorang kawan keluarga Kim, Kris telah menceritakan semua perihal hubungannya dengan Kim maupun apa pun menyangkut Kim dan keluarganya pada sang ayah. “Mereka (keluarga Kim) tak bisa mengendalikan apa pun yang datang dari ayah Kris. Dan dia punya banyak hal yang bisa diceritakan.”
Apa saja? Ditulis Life & Style, hal itu menyangkut mrengapa Kris berhenti bercinta dengan Kim, soal Kim yang menghabiskan 6 jam sehari untuk dandan, hingga fakta sesungguhnya soal payudara dan bokong Kim. Hm, sepertinya akan jadi buku yang menarik.(tbc/sya)
|