JAKARTA, Berita HUKUM - Jembatan penyebrangan orang atau disingkat JPO, satu satunya akses menuju stasiun Kampung Bandan di Jl. Gunung Sahari Raya Pademangan, Jakarta Utara, sangat memperihatinkan, tidak hanya tampak tak terawat namun juga hingga membahayakan penguna JPO tersebut, lantaran kabel listrik tegangan tinggi yang menempel di pagar jembatan mengalir arus listrik.
Kabel listrik yang menempel tersebut di sinyalir mengeluarkan arus listrik di pagar, sehingga dapat mengancam keselamatan warga yang melintas.
Bahkan tak sedikit para pengguna JPO yang tersengat arus listrik saat menyentuh besi pegangan di pagar jpo ini.
Selain tidak terawat jembatan penyebrangan orang berbahan dari besi ini juga tampak memprihatinkan, tampak lantai besi mengelupas dan dapat mengakibatkan langkah penguna yang melintas terperosok ke bawah sungai.
JPO ini merupakan satu satunya akses yang digunakan warga menuju stasiun kereta kampung bandan.
Sejumlah penguna jpo sangat khawatir dan takut apabila melintas di jembatan ini apalagi saat ini memasuki musim penghujan, jika dibiarkan tak tertata bisa saja dapat memakan korban jiwa.
Ayu, salah satu pengguna JPO ini mengaku merasa takut saat melintas di JPK ini. "Pernah ada teman yang kesetrum saat menyentuh pagar besi pegangan JPO itu," ucap Ayu, saat ditemui di lokasi, Jumat (7/9).
Hal senada juga dikeluhkan Supri, yang kerap melintas di JPO tersebut. Pria ini mengaku pernah kesetrum lantaran memegang pagar besi. "Sempat kaget juga saya waktu memang pagar besi ini," keluhnya.
Para pengguna jpo ini meminta kepada instansi terkait agar segera melakukan penataan jpo dengan lebih baik terutama kabel listrik di kawasan ini.(bh/hmb) |