Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Kriminal    
Kecelakaan Kerja
Korban Tewas Tragedi Ruko Ambruk di Samarinda Sudah 4 Orang
Wednesday 04 Jun 2014 14:42:09
 

Tim SAR sedang mengevakuasi korban dari bangunan Ruko Ambruk di Samarinda.(Foto: BH/gaj)
 
SAMARINDA, Berita HUKUM - Hingga tadi malam Selasa (3/6) korban tewas atas tragedi yang memilukan dipagi hari kemarin usai melakukan kerja lembur semalam hingga pagi, atas amruknya bangunan ruko tiga lantai di Samarinda, Kalimantan Timur (Kaltim) yang mengubur belasan orang pekerja buruh bangunan yang kebayakan didatangkan dari Jawa Timur, korban tewas kini menjadi 4 orang.

Proses pencarian dan evakuasi korban dari bongkahan ambruknya beton yang dilakukan tim SAR gabungan dengan penuh hati hati yang dibantu 3 alat berat Katerpilar, alat berat untuk membuka dinding beton tim SAR menemukan 2 korban yang sudah tidak bernyawa, Suroto (48) dan Dwi Yanuartomo (28) keduanya dari jawa timur.

"Ke-2 korban meninggal akibat tertindis beton hingga patah pinggang dan leher," sebut tim SAR yang mengangkat korban yang juga dengan Polisi Andi tim DVI.

Sedangkan 2 korban lagi ditemukan tidak bernyawa masing-masing, Surani dan Abdul Makruf, Selasa malam, keduanya ditemukan di bawah kelambu merah di ranjang yang ambruk akibat tertimpa reruntuhan, sekitar pukul 21.55 Wita.

Kerja keras tim SAR gabungan membuahkan hasil sekitar pukul 22.40 Wita, tim berhasil mengeluarkan kedua korban pekerja bangunan dari dalam reruntuhan dan langsung dibawa ke posko tim DIV untuk dilakukan identifikasi jenazah.

Pekerja bangunan yang dalam saat dievakuasi yang kebanyakan tidak memiliki identitas, sehingga untuk mengenal nama tim dibantu Yanto, seorang pekerja yang ditunjuk untuk mengidentifikasi nama korban yang meninggal. Yanto memastikan kedua jenazah bernama Surani dan Abdul Makruf.

"Benar mereka berdua adalah Surani dan Abdul Makruf, dengan begitu masih ada 8 orang lagi yang masih tertimbun," kata Yanto kepada BeritaHUKUM.com malam tadi.

Usai diidentifikasi kedua jenazah dibawa ke kamar jenazah RSUD Abdul Wahab Syachranie, Samarinda.

Dari data pada posko pengendalian dan penyelamatan korban ambruknya ruko masih tercatat 8 orang, yang masih tertimbun diantara reruntuhan, masing-masing:

1. Toni
2. Toyo
3. Jarwo
4. Rudi
5. Jono
6. Jarwanto
7. Sugiyanto
8. Peron Pamudi

Kasi Operasional Basarnas Kaltim, Mujiono dikonfirmasi pewarta mengatakan, berdasarkan data yang diberikan mandor pekerja masih ada sekitar 8 pekerja yang masih berada didalam reruntuhan, ujar Mujiono.

Basarnas Kaltim, Mujiono, dikonfirmasi pewarta mengatakan berdasarkan data yang diberikan mandor pekerja masih ada sekitar 8 pekerja yang masih berada didalam reruntuhan, kita terus melakukan pencarian berharap para pekerja masih bisa diselamatkan, ujar Mujiono.

"Kalau selamat survive. Karena sudah beberapa jam tidak ada konsumsi apapun. Kami terus berupaya yang terbaik, semua bekerja, berupaya keras melakukan proses evakuasi, pencarian juga akan terus dilakukan sampai 7 hari ke depan dan berkoordinasi dengan BPBD Kota Samarinda dan BPBD Provinsi Kaltim," jelas Mujiono.

Sumber yang beredar dilokasi kejadian ambruknya ruko di Jl Ahmad Yani Samarinda akibat konstruksi bangunan diduga kuat tidak sesuai perencanaan, namun pemilik ruko Pemilik Yuliansyah Gajali, PT. Firma Abadi tidak diketahui muncul di lokasi kejadian dan memberikan keterangan kepada wartawan yang menunggu.(bhc/gaj)



 
   Berita Terkait > Kecelakaan Kerja
 
  Pekerja Terkubur Cor Beton Pembangunan Rumah Elit Ambruk di PIK
  Di Akhir Masa Jabatan Syaharie Jaang Walikota Samarinda, Flyover Ambruk Saat Diangkat
  Polisi: NI Tersangka Pemborong Bangunan Ruko Ambruk Tewaskan 12 Pekerja
  Total Meninggal Dunia Tragedi Tragis Ambruk Ruko Samarinda 12 Orang
  Ambruk Ruko di Samarinda, Polisi Panggil Bos Kontraktor asal Surabaya
 
ads1

  Berita Utama
Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

Usai Resmi Ditahan, Hasto Minta KPK Periksa Keluarga Jokowi

 

ads2

  Berita Terkini
 
BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

Anak 'Crazy Rich' Alam Sutera Pelaku Penganiayaan, Sudah Tersangka Tapi Belum Ditahan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2