Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Gaya Hidup    
Lenovo
Lenovo Luncurkan 3 Tablet Android Sekaligus
Tuesday 26 Feb 2013 12:45:38
 

Lenovo Jelly Bean Tablet.(Foto: Ist)
 
BARCELONA, Berita HUKUM - Lenovo semakin serius bermain di pasaran perangkat tablet. Lenovo membuktikan hal tersebut dengan meluncurkan tiga perangkat tablet sekaligus di ajang Mobile World Congress (MWC) 2013 di Barcelona, Spanyol, Senin (25/2).

Ketiga produk tersebut adalah Lenovo A1000, A3000, dan S6000.

Produk A3000 merupakan jawaban Lenovo atas produk tablet buatan Google, Nexus 7. Kedua perangkat tersebut sama-sama menggunakan layar berukuran 7 inci dan spesifikasi yang tidak jauh berbeda.

Bedanya, Lenovo A3000 menggunakan layar beresolusi 1024 x 600 dengan prosesor MediaTek 1,2GHz quad-core. Sedangkan Nexus 7 hadir dengan resolusi layar 1280 x 800 dengan prosesor Tegra 3.

Lenovo A3000 memiliki desain body yang cukup tipis, yaitu hanya 11 mm saja. Bobotnya pun tidak terlalu berat, hanya 340gram.

Produk tersebut akan diluncurkan dengan memori internal sebesar 4GB atau 16GB. Jika pengguna tidak puas dengan kapasitas ini, pengguna bisa meningkatkannya dengan menggunakan kartu microSD.

Selain itu, A3000 sudah mendukung jaringan 3G dan memiliki dua slot untuk kartu SIM.

Lenovo A1000

Lenovo A1000 juga akan menggunakan layar berukuran 7 inci. Namun, Lenovo masih belum mengumumkan besaran resolusi dari layar tersebut, tetapi diperkirakan Lenovo akan menggunakan resolusi 1024 x 600.

Dikutip dari TheVerge.com, Senin (25/2), produk yang satu ini hadir dengan prosesor MediaTek 1,2GHz dual-core dan teknologi Dolby Digital Plus. Dari segi sistem operasi, perangkat tersebut akan menggunakan Android 4.1 (Jelly Bean).

Produk tersebut juga hadir dengan memori internal 16GB yang dapat ditingkatkan dengan menggunakan kartu microSD.

Lenovo S6000

Lenovo S6000 memiliki spesifikasi dan harga yang paling tinggi di antara semua produk tablet yang diperkenalkan kali ini. S6000 memiliki ukuran body yang lebih tipis dari A3000, yaitu 8,6 mm. Namun, S6000 memiliki bobot yang lebih berat, yaitu 560 gram.

Produk ini memiliki layar IPS berukuran 10,1 inci yang mendukung resolusi 1280 x 800.

Selain itu, S6000 dipersenjatai prosesor MediaTek 1,2GHz quad-core, dukungan terhadap jaringan 3G, Bluetooth, WiFi, port micro HDMI, dan baterai yang mampu menghidupkannya hingga 8 jam.

Lenovo masih belum memberikan keterangan harga untuk ketiga perangkat ini. Namun, perusahaan asal China tersebut sudah memastikan bahwa ketiganya akan hadir pada kuartal 2 tahun 2013 mendatang.(lvq/bhc/rby)



 
   Berita Terkait > Lenovo
 
  Lenovo Jadi Korban Serangan Internet
  Lenovo Luncurkan 3 Produk Yoga, Laptop Konvertibel Tertipis di Indonesia
  Lenovo Membeli Motorola dari Google
  Lenovo Incar Pangsa Pasar PC 10%
  Lenovo Luncurkan 3 Tablet Android Sekaligus
 
ads1

  Berita Utama
Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

Usai Resmi Ditahan, Hasto Minta KPK Periksa Keluarga Jokowi

 

ads2

  Berita Terkini
 
BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

Anak 'Crazy Rich' Alam Sutera Pelaku Penganiayaan, Sudah Tersangka Tapi Belum Ditahan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2