Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
EkBis    
Lion Air
Lion Air Uji Coba Take Off dan Landing di Bandara APT Pranoto Samarinda, Siap Buka Rute ke 3 Kota
2018-11-02 03:57:53
 

Kepala Dinas Perhubungan Ksltim, menyambut kedatangan Pilot Lion Air Boeing 737-800 di Bandara APT Pranoto Kamis (1/11).(Foto: Istimewa)
 
SAMARINDA, Berita HUKUM - Untuk memenuhi harapan orang nomor 1 di Indonesia yakni Presiden Joko Widodo saat meresmikan Bandara APT Pranoto beberapa hari lalu yang meminta agar 2 minggu kedepan sudah ada penerbangan dari Samarinda ke Jakarta atau sebaliknya, maka sebagai persiapan Maskapai Lion Air melakukan uji coba pendaratan di Bandara APT Pranoto Samarinda pada, Kamis (1/11).

Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kaltim H Salman Lumoindong mengatakan bahwa pesawat Lion Air berbadan besar jenis Boeing 737-800 yang melakulan uji coba pendaratan atau Take Off and Lending di Bandara APT Pranoto, dimana Lion air berangkat dari Bandara Internasional Sultan Aji Muhammad Sulaiman (SAMS) Sepinggan Balikpapan pukul 15.30 wita dan mendarat di Bandara APT Pranoto Samarinda pukul 16.00 wita dan berangkat kembali menuju Balikpapan pada pukul 17.30 Wita.

“Alhamdulillah pesawat Boeing 737-800 milik maskapai Lion Air mendarat mulus di APT Pranoto, kita berharap melalui uji coba ini Lion Air segera membuka rute dari Samarinda untuk melayani penerbangan komersial,” ujar Salman Lumoindong, usai menerima Kapten Felix, Pilot Lion Air Boeing 737-800 yang mendarat di APT Pranoto.

Salman juga nengatakan saat ini Lion Air terus melakukan persiapan, semoga minggu depan sudah bisa melayani penerbangan komersial melalui bandara yang diresmikan Presiden Joko Widodo, Kamis, 25 Oktober lalu. Rute baru yang dipersiapkan adalah Samarinda - Surabaya PP, Samarinda- Makassar PP dan Samarinda - Jakarta PP.

Seperti diketahui pekan lalu pesawat kepresidenan jenis Boeing 737-800 BBJ sukses mulus mendarat. Presiden Joko Widodo langsung meresmikan operasional Bandara APT Pranoto Samarinda, bersamaan dengan peresmian Bandara Maratua di Kabupaten Berau.(bh/gaj)



 
   Berita Terkait > Lion Air
 
  Labirin Maskapai Penerbangan Indonesia
  Pengacara Jason Webster Menggugat Perusahaan Boeing Paska Kecelakaan Tragis Lion Air JT-610
  Jasa Raharja Serahkan Santunan Kepada 100 Ahli Waris Penumpang Pesawat Lion Air JT-610
  40 Penyelam Dislambair TNI AL Masih Mencari Korban dan CVR Lion Air JT 610
  Doa dan Tabur Bunga di Lokasi Jatuhnya Pesawat Lion Air JT610 Diwarnai Isak Tangis
 
ads1

  Berita Utama
3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

 

ads2

  Berita Terkini
 
3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2