Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Selebriti    
Patung
Patung Bugil Beiber dan Gomez
Friday 12 Aug 2011 01:19:29
 

Patung perunggu Justin Bieber dan Selena Gomez (Foto: Istimewa)
 
Meski dikabarkan Justin Bieber dan Selena Gomez telah putus hubungan cintanya, pematung Daniel Edwards tidak peduli. Ia mengabadikan pasangan remaja dalam karya patungnya. Bahkan, patung yang akan dibuatnya dengan bahan logam perunggu itu, menggambarkan lekuk tubuh keduanya. Tentu saja telanjang. Tapi bagian intimnya ditutup sehelai daun maple dan bintan.

Seperti dikutip situs aceshowbiz.com, karya seni berjudul Justin and Selena as One itu merupakan patung seukuran manusia, yang merepresentasikan pencetak hit Baby tersebut dengan kekasihnya, sebagai Adam dan Hawa versi abad ke-21. Patung yang akan diluncurkan di New Fine Arts Dallas ini, menampilkan tubuh kedua sejoli itu yang menyatu di bagian torso. Gomez terlihat seperti memimpin Bieber menuju Taman Eden.

"Justin dan Selena bergabung bersama, melambangkan keharmonisan besar antara Kanada dan Amerika Serikat sebagai negara-negara yang bertetangga. Negara-negara seperti Korea Utara dan Korea Selatan bisa belajar dari contoh kita. Akan lebih baik untuk menunjukkan potret ini di daerah dunia di mana ada ketegangan tinggi antara negara-negara yang berbatasan," ujar juru bicara Edwards, Cory Allen, Kamis (11/8).

Edwards adalah pematung yang terkenal atas karya-karyanya yang kontroversial. Dia pernah membuat patung Britney Spears yang melahirkan, Hillary Clinton dalam keadaan topless, serta kotoran Suri Cruise. Bieber dan Gomez bukan pasangan selebritas pertama yang menjadi objek patungnya. Pada 2009, ia membuat patung Brad Pitt dan Angelina Jolie sebagai sepasang kekasih berjudul Brangelina yang merupakan gabungan kedua nama bintang film tersebut.(mic/biz)



 
   Berita Terkait > Patung
 
  4 Patung Tokoh Representasi Perjuangan Bangsa Indonesia
  Patung Kongco Jenderal Cina di Tuban Juga Ditentang Umat Khonghucu
  Patung Themis Dewi Keadilan di Bangladesh Diturunkan
  Dansatgas Kompi Zeni TNI Resmikan Patung Peacekeeper di Bumi Afrika
  Mesir Temukan Patung Firaun Ramses II yang Berusia 3.000 Tahun
 
ads1

  Berita Utama
Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

Usai Resmi Ditahan, Hasto Minta KPK Periksa Keluarga Jokowi

 

ads2

  Berita Terkini
 
BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

Anak 'Crazy Rich' Alam Sutera Pelaku Penganiayaan, Sudah Tersangka Tapi Belum Ditahan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2