JAKARTA Berita HUKUM - Philips meluncurkan koleksi headphone Citiscape yang terinspirasi dari pemandangan berbagai kota di dunia. Selain koleksi Citiscape, perusahaan elektronik dari Belanda ini juga meluncurkan headphone premium pertamanya, Fidelio L1.
Fidelio L1 yang merupakan headphone premium pertamanya untuk mengincar pasar perangkat audio Indonesia. Perangkat audio ini diklaim mampu menghadirkan musik dengan suara sedetil aslinya.
"Ini adalah produk yang dikerjakan dengan teliti oleh para teknisi kami. Kami ingin Anda bisa menikmati musik, tapi lebih penting lagi membuat Anda bisa merasakannya," ujar Senior Customer Marketing Manager, Export, Asia Pacific, Philips Consumer Lifestyle, Boby Johnson di Jakarta.
Dengan Fidelio kami menggabungkan high fidelity, kejernihan suara dan kenyamanan. Kami juga menyertakan peredam suara (noise cancellation) sehingga Anda bisa mendengarkan musik di manapun," imbuhnya.
Alih-alih menggunakan bahan plastik, pada headphone premium ini Philips menggunakan bahan logam. Termasuk pada cangkang headphone yang dibuat menggunakan aluminum dengan pertimbangan kekuatan dan meredam suara yang tidak diharapkan.
CEO PT Citra Kreasi Makmur Willy Nursalim mengatakan, Fidelio L1 akan mengincar para penggemar musik di usia 25 tahun ke atas. Terutama dari kalangan eksekutif dan mereka yang cenderung lebih kritis dalam hal detail.
"Kelas premium sebenarnya tidak banyak, karena itu Fidelio lebih concern pada penggemar yang mencari detil suara," imbuh bos distributal tunggal headphone Philips Fidelio L1 itu.
Sementara itu, Johnson juga berpendapat senada. Produk yang dibanderol di kisaran harga Rp 4 juta itu merupakan produk premium untuk para pecinta musik, bukan sekedar konsumen dari kelas atas saja.
Sementara itu, Citiscape yang merupakan headphone dengan sasaran anak muda dibanderol dengan harga lebih terjangkau, mulai dari kisaran Rp 700 sampai Rp 2 jutaan. Citiscape ini terdiri dari beberapa headphone yaitu St. Germain, Shibuya, Uptown, Downtown, Metro.(bhc/nto) |