Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
EkBis    
Pupuk
Subsidi Pupuk untuk Wujudkan Padi Berkualitas Baik
2017-07-14 06:21:20
 

Anggota Komisi X DPR Dony Ahmad Munir melakukan kunjungan ke daerah pemilihannya, Jawa Barat IX.(Foto: dok.pribadi/od)
 
JAKARTA, Berita HUKUM - Subsidi pupuk, bantuan benih, irigasi, penanganan hama pengganggu tanaman, dan asuransi pertanian yang lebih berpihak menjadi harapan petani, saat Anggota Komisi X DPR Dony Ahmad Munir melakukan kunjungan ke daerah pemilihannya, Jawa Barat IX yang meliputi Sumedang, Majalengka, dan Subang, beberapa waktu yang lalu.

"Pentingnya subsidi pupuk yang merata sangat penting bagi petani karena sangat menentukan pertumbuhan padi dan pasokan beras di daerah-daerah supaya terwujudnya lumbung padi yang berkualitas baik," kata Dony, dalam rilisnya kepada Parlementaria, Kamis (13/7).

Politisi F-PPP itu menambahkan, dalam kesempatan itu petani juga menyampaikan bahwa proyek irigasi telah diusulkan masyarakat setiap tahun kepada pemerintah, namun belum terlihat tanda-tanda untuk direalisasi. Proyek tersebut sangat strategis dan penting bagi kehidupan perekonomian masyarakat petani padi, sawah khususnya.

"Selama ini para petani berinisiatif sendiri mengairi sawah mereka secara manual pada malam hari. Irigasi ini mampu mengairi ratusan hektar persawahan rakyat yang tersebar di beberapa kecamatan yang ada di Kabupaten Subang," papar Dony.

Oleh sebab itu, masyarakat petani di Subang menaruh harapan besar agar proyek irigasi itu dapat segera terealisasi. Petani pun berharap supaya mendapat asuransi dan tidak hanya dipertimbangkan dengan luas areal lahan sehingga para petani sangat sulit untuk mendapatkan asuransi tersebut.

"Para petani mengharapkan adanya perhatian khusus terkait aspirasinya yang belum berpihak pada petani," kata Dony, yang juga memberi motivasi para petani untuk lebih semangat serta akan menyampaikan aspirasi masyarakat untuk disampaikan ke pemerintah pusat ataupun daerah.(sf,mp/DPR/bh/sya)



 
   Berita Terkait > Pupuk
 
  Jaksa Agung Diminta Selidiki Kebijakan Subsidi dari Hulu Hingga Hilir dan Usut Tuntas Mafia Pupuk
  Legislator Minta Pupuk Indonesia Benahi Distribusi Pupuk Bersubsidi
  Komisi VII Keluhkan Kelangkaan Pupuk
  Mafia Pupuk Subsidi Rusak Tatanan Niaga
  Kelangkaan Pupuk Harus Segera Diselesaikan
 
ads1

  Berita Utama
Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

Usai Resmi Ditahan, Hasto Minta KPK Periksa Keluarga Jokowi

 

ads2

  Berita Terkini
 
BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

Anak 'Crazy Rich' Alam Sutera Pelaku Penganiayaan, Sudah Tersangka Tapi Belum Ditahan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2