JAKARTA - Raksasa elektronik Korea Selatan LG meraih penghargaan International Design Exellence Awards (IDEA). Penghargaan bergengsi tersebut didapatkan oleh LG TV OLED 55 inci dan LG Cinema 3D Smart TV berikut Magic Remote-nya.
Diraihnya penghargaan IDEA ini menambah koleksi pengakuan dunia atas keunggulan desain produk LG di tahun ini. Sebelumnya, 12 produk LG tercatat menyabet penghargaan desain Red Dot dan 14 produk menerima penghargaan iF Awards.
IDEA sendiri merupakan penghargaan yang diberikan dari kompetisi tahunan dalam bidang desain tingkat dunia. Penggagas dari penghargaan ini adalah Industrial Designers Society of America (IDSA) yang merupakan organisasi tertua dan terbesar di dunia. Bidang gerak dari organisasi ini meliputi desain produk, desain industri, desain interaksi, pelibatan faktor manusia, ergonomis, penelitian desain, manajemen desain, desain universal dan bidang lain yang menyangkut desain.
LG OLED TV yang meraih penghargaan tersebut tampil anggun dengan ketebalan hanya 4 milimeter dan bobot sekira 10 kilogram. Ketebalan ini setara dengan tebal tumpukan tiga kartu kredit. Dengan ketebalan demikian, LG OLED TV mengukuhkan diri sebagai TV OLED tertipis di dunia saat ini.
Dalam debut perdananya di ajang Consumer Electronics Show 2012 sebagai perhelatan tahunan internasional bagi industri elektronik di Las Vegas, Amerika Serikat, LG OLED TV tersebut pun telah menyabet penghargaan prestisius Best of Show Award. Menyusul kemudian dalam World IT Show (WIS) di Seoul, Korea Selatan, LG OLED TV pun meraih penghargaan Republic of Korea Presidential Award for Multimedia Technology.(bhc/nto) |