JAKARTA, Berita Hukum - Tiga anggota Polisi mengalami luka tusuk oleh SA atau Sultan Aziansyah (22) di jalan Perintis Kemerdekaan Kota Tangerang, dekat Pos Polisi (Pospol) Lalulintas Yupentek Cikokol, Tangerang pada pukul 07.10 Wib, Kamis (20/10).
Ketiga anggota Polisi yang mengalami luka tusuk, Kapolsek Tangerang Kompol Efendi, Iptu Bambang Kanit Dalmas Resto Tangerang dan Bripka Sukardi anggota Satlantas.
Kabiv Humas Polri Irjen Boy Rafli Amar menyampaikan SA pelaku tunggal melakukan penusukan terhadap 3 anggota Polisi di Tangerang dengan menggunakan sebilah senjata tajam.
"Benar, telah terjadi penusukan tiga anggota polisi di Tangerang," ujar Boy Rafli, Kamis (20/10).
Polisi berhasil mengamankan pelaku penusukan dengan menembak 3 kali pelaku.
Sementara itu, Kabid Humas Polda Metro Jaya mengatakan pelaku sudah dibawa ke RS Polri di Kramatjati, namun akhirnya tewas.
Belum ada informasi terkait pihak lain atau SA diduga anggota Togut jaringan ISIS.
Menurut sejumlah saksi mata, peristiwa penyerangan terjadi sekitar pukul 7.10 Wib berawal dari tiga anggota Polisi menegur SA menempel stiker ISIS. Terkait teguran yang dilakukan anggota Polisi, SA tidak terima kemudian mengeluarkan senjata tajam dan melakukan penusukan.
Dua kakak dari SA pelaku penusukan merupakan anggota Polri yang bertugas di Polres Tangerang. Satu bertugas di Satuan Reserse Narkoba dan satu lagi di Satuan Lalu Lintas Polres Tangerang.(bh/as) |