Akibat kecerobohannya menaruh tas, artis penuh sensasi Lindsay Lohan terkena musibah. Pasalnya saat sedang asyik berpesta, artis Hollywood ini kehilangan uang senilai 10 ribu dolar AS (setara dengan Rp 90 juta).
Dompet dan pasport Lindsay dicuri, saat dia sedang menghadiri sebuah pesta di Laie, Hawai. Bintang Mean Girls ini yang memang terkenal doyan pesta. Sehingga lupa pada dompetnya yang tertinggal di dalam mobil.
Ketika pesta usai, seperti dikutip Femalefirst, Senin (12/12), saat Lohan ingin mengambil kembali tas bermerek Chanel yang seharga 5 ribu dolar AS ( senilai Rp 45 juta) tersebut, ternyata tidak ada. Kontan saja dirinya panik, sebab selain uang, ada juga sejumlah dokumen berharga seperti pasport dan surat ijin bepergian dari pengadilan Los Angeles juga disimpan di dalam tas tersebut.
Kejadian ini sempat melibatkan kepolisian setempat. Bahkan, sebagian orang yang hadir di pesta tersebut turut membantu mencari tas Lohan. Tetapi hasilnya tetap nihil. Untungnya, kegemparan itu tidak berlangsung lama. Esok harinya, seorang penduduk lokal menemukan dompet dan dokumen penting milik Lindsay dibuang sembarangan. Walau surat-surat di dalamnya lengkap, namun uang senilai lebih dari Rp 90 juta tidak berhasil ditemukan.
Sebetulnya peristiwa seperti ini bukanlah kali pertama dialami oleh artis yang baru dikontrak 1 juta dolar AS untuk pose bugilnya di majalah Playboy. Pada tahun lalu, Lindsay kehilangan pasportnya di Perancis, saat menghadiri acara Cannes Film Festival.(ffc/biz)
|