Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Eksekutif    
Bogor
Wabup Bogor Hadiri Pertemuan Virtual dengan BNPB
2021-08-05 01:43:25
 

Wakil Bupati (Wabup) Bogor, didampingi Kalak BPBD, Satpol PP, dan Diskominfo, mengikuti pertemuan virtual dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), bertempat di Ruang Rapat Setda.(Foto: Istimewa)
 
BOGOR, Berita HUKUM - Wakil Bupati (Wabup) Bogor, Iwan Setiawan didampingi Kalak BPBD, Satpol PP, dan Diskominfo, mengikuti pertemuan virtual dengan Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) terkait kajian operasional membangun kepemimpinan kolaboratif dalam mempercepat penanganan pandemi Covid-19, bertempat di Ruang Rapat Setda pada, Rabu (4/8).

Pada kesempatan tersebut perwakilan dari BNPB Brigjen Iwan Ma'ruf Zainudin mengatakan bahwa saat ini kita sedang berperang melawan musuh yang tidak terlihat yaitu Covid-19. Oleh sebab itu kita tidak boleh menyerah dalam kondisi apapun.

"Walaupun PPKM oleh Pemerintah sudah diperpanjang sampai tanggal 9 Agustus, semoga perpanjangan tersebut yang terakhir dalam artian memang kedepan kasus positif Covid-19 menurun dan kesehatan masyarakat akan meningkat," ujarnya.

Ia pun meminta terkait percepatan vaksinasi harus digencarkan untuk meningkatkan kekebalan imun di masyarakat, vaksin memang bukan segalanya tetapi harus berupaya dengan divaksin dapat meningkatkan imun.

"Tentunya dengan divaksin harapannya kekebalan imun kita meningkat, pola makan juga akan menumbuhkan kekebalan imun kita, ini juga harus disampaikan kepada masyarakat," pintanya.

Terakhir Brigjen Iwan juga menegaskan kepada semua yang terlibat dengan Satgas Covid-19, yakni TNI dan Polri harus aktif memantau pasien isoman dengan sekuat tenaga agar pandemi ini cepat berakhir.(bh/hmb)



 
   Berita Terkait >
 
 
 
ads1

  Berita Utama
Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

Usai Resmi Ditahan, Hasto Minta KPK Periksa Keluarga Jokowi

 

ads2

  Berita Terkini
 
BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

Anak 'Crazy Rich' Alam Sutera Pelaku Penganiayaan, Sudah Tersangka Tapi Belum Ditahan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2