Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Gaya Hidup    
Domain
Inilah 10 Nama Domain Termahal di Tahun 2012
Monday 31 Dec 2012 11:30:04
 

Ilustrasi, Domain.(Foto: Ist)
 
AMERIKA SERIKAT, Berita HUKUM - Nama domain internet sejatinya bisa didapat hanya dengan membayar Rp 150.000 per tahun. Namun, tak menutup kemungkinan nama domain menjadi mahal jika nama tersebut memang diincar dan sesuai kebutuhan, terutama untuk segmen korporat.

Sex.com hingga saat ini masih menjadi nama domain termahal di dunia. Pada tahun 2010, nama domain itu dibeli seharga 13 juta dollar AS (sekitar Rp 124 miliar).

Di tahun 2012, harga domain termahal yang terjual adalah 2,45 juta dollar AS (sekitar Rp 23,52 miliar).

Sebuah situs portal berita industri domain DN Journal merangkum nama-nama domain termahal di dunia tahun 2012. Nama domain termahal ada yang dibeli melalui perusahaan registrasi ataupun secara pribadi dari pihak yang sebelumnya memiliki domain tersebut karena jual beli domain menganut prinsip "siapa cepat dia dapat."

Berikut daftar 10 domain internet termahal tahun 2012, seperti dikutip dari DN Journal:

1. Investing.com
Harga: 2,45 juta dollar AS (Rp 23,52 miliar)
Dibeli tanggal 14 Desember 2012 lewat penjualan pribadi

2. PersonalLoans.com
Harga: 1 juta dollar AS (Rp 9,6 miliar)
Dibeli tanggal 26 Oktober 2012 lewat DomainNameSales

3. FreeWebsite.com
Harga: 500.000 dollar AS (Rp 4,8 miliar)
Dibeli tanggal 7 November 2012 lewat penjualan pribadi

4. WebHosting.co.uk
Harga: 500.000 dollar AS (Rp 4,8 miliar)
Dibeli tanggal 31 Oktober 2012 lewat Sedo

5. Challenge.com
Harga: 500.000 dollar AS (Rp 4,8 miliar)
Dibeli tanggal 13 Oktober 2012 lewat penjualan pribadi

6. Jackpot.com
Harga: 500.000 dollar AS (Rp 4,8 miliar)
Dibeli tanggal 18 April 2012 lewat Moniker

7. Giftbasket.com
Harga: 350.000 dollar AS (Rp 3,36 miliar)
Dibeli tanggal 21 November 2012 lewat FindYourDomain

8. VI.com
Harga: 325.000 dollar AS (Rp 3,12 miliar)
Dibeli tanggal 13 Oktober 2012 lewat penjualan pribadi

9. BJ.com
Harga: 325.000 dollar AS (Rp 3,12 miliar)
Dibeli tanggal 6 Juni 2012 lewat Toby Clements Newsletter

10. 60.com
Harga: 310.000 dollar AS (Rp 2,97 miliar)
Dibeli tanggal 9 Mei 2012 lewat KuwaitNet.com.(kp/dnj/bhc/opn)



 
   Berita Terkait >
 
 
 
ads1

  Berita Utama
Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

Usai Resmi Ditahan, Hasto Minta KPK Periksa Keluarga Jokowi

 

ads2

  Berita Terkini
 
BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

Anak 'Crazy Rich' Alam Sutera Pelaku Penganiayaan, Sudah Tersangka Tapi Belum Ditahan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2