JAKARTA-Oknum Ketua DPRD Bangka Belitung (Babel) Mahdir Basti Pria digerebek, saat tengah berselingkuh dengan wanita indaman lain (WIL). Penggerebegan ini dilakukan istri dan anaknya sendiri yang dibantu aparat kepolisian dari Polres Metro Jakarta Pusat di sebuah kamar hotel di bilangan Senen, Jakarta, Senin (22/8) dini hari tadi.
Istri Mahdir, berinisal Jun yang ditemani anak lelakinya itu, langsung mengetuk pintu kamar hotel, tenmpak sang suami menginap. Saat dibuka, ternyata suaminya sedang berduaan dengan seorang wanita yang diduga merupakan sekretaris partai tertentu di provinsi tersebut.
Kepada wartawan, Jun menyatakan, dirinya sudah tidak tahan melihat perlakukan suaminya itu. Sebab, perselingkuhan ini tercium sudah satu tahun. "Tanpa keterangan jelas, dia mangkir selama 16 hari dari pekerjaannya. Ini yang membuat saya curiga. Perjuangan saya untuk membongkar ini tidak mudah, sudah tujuh bulan lebih saya menyelidikinya. Ternyata, sekarang terbukti," ujarnya.
Sementara Mahdir ketika ditanya wartawan soal perselingkuhan itu, tidak mau berkomentar. Ia hanya membantah dan mengaku, tidak berbuat apa-apa. "Saya tidak berbuat apa-apa," kilahnya.
Akibat perbuatannya. Basti yang juga mencalonkan diri sebagai gubenur Bangka Belitung bersama teman wanitanya itu, di gelandang ke Mapolres Metro Jakarta Pusat. Kasus ini masih dalam penyelidikan aparat keamanan. Selain terancam dipidanakan, ia juga bakal dipecat dari jabatannya serta keanggotaan dalam partainya itu.(dbs/biz)
|