ACEH, Berita HUKUM - Niat hati hendak memancing ikan di sungai, Bahtiar (22) santri Dayah Nurul Kamal, Desa Tutong, Matang Kuli, Aceh Utara mendadak terkejut karena mendapatkan sebuah granat nenas yang masih aktif yang nyangkut di pancingnya.
Informasi penemuan bom itu terjadi pada Selasa kemarin sekitar pukul 14:00 WIB berawal saat Bahtiar memancing ikan di sungai. Namun, bukanya mendapat tangkapan ikan malahan yang didapati sebuah granat nenas dan selanjutnya bom itu langsung diserahkan kepada pihak yang berwajib.
Kapolres Aceh Utara AKBP Farid BE melalui Kapolsek Matang Kuli Ipda Sugiono, membenarkan penemuan bom jenis granat itu. Kata dia, setelah menerima informasi dari pimpinan dayah itu, pihaknya bersama anggotanya pun langsung mendatangi TKP untuk mengamankanya.
"Ternyata setelah kita ketahui granat itu masih aktif, dan langsung kita serahkan kepada pihak Jibom, Brimob Jeulikat, Lhokseumawe," kata Sugiono.(bhc/sul)
|