TOKYO (BeritaHUKUM.com) – Anonymous kembali membuat sensasi, kali ini, kelompok hacker internasional menyerang situs-situs pemerintah negara Jepang.
Seperti yang diberitakan kantor berita AFP, Kamis (28/6). Kelompok ini, menyerang situs milik Kementrian Keuangan dan yang lebih parah situs Mahkamah Agung. Berdasarkan pernyataan Anonymous yang diposting di internet, mereka mengaku jengkel dengan hasil amademen peraturan UU Hak Cipta di negeri sakura. Yang menghukum berat para penguduh illegal.
Untuk itu, mereka mendeklarasikan sebuah serangan akbar dengan sandi, operasi Jepang yang ditujukan kepada lembaga-lembaga pemerintah Jepang. Kerena telah merevisi UU Hak Cipta yang telah pada 20 Juni lalu. Salah satu butir yang diubah berbunyi: siapa pun yang terbukti melakukan pengunduhan ilegal terancam dijatuhi hukuman maksimal dua tahun penjara.
Sementara itu, Pusat Keamanan Informasi Nasional di Sekretaris Kabinet memperingatkan para kementrian dan institusi pemerintahan lain untuk waspada dengan serangan siber lanjutan.(afp/sya)
|