Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
EkBis    
BPS
Bank Indonesia Perwakilan VIII Diminta Tekan Laju Inflasi
Friday 29 Mar 2013 20:59:49
 

Hartadi A Sarwono, Deputi Gubernur Bank Indonesia.(Foto: Ist)
 
PADANG, Berita HUKUM - Bank Indonesia Perwakilan VIII yang mencakup, Sumbar, Riau, Kepri, dan Jambi diminta mampu menekan laju inflasi di daerahnya untuk menjaga stabilitas perekonomian di daerah Sumatra bagian tengah (Sumbagteng).

Hartadi A Sarwono, Deputi Gubernur Bank Indonesia mengatakan inflasi merupakan tantangan yang harus dihadapi oleh Bank Indonesia di daerah sebagai upaya menjaga perekomian di daerah.

"Langkahnya, dengan bekerjasama serta berkoordinasi dengan tim-tim berkompeten terkait di daerah," katanya, saat melantik Mahdi Mahmudy sebagai Kepala Perwakilan Bank Indonesia Wilayah VIII (Sumatra Barat, Riau, Kepulauan Riau, dan Jambi), di Padang, Kamis (28/3).

Pada 2012, tingkat inflasi di Provinsi Sumatra Barat berada pada angka 4,16%. Angka ini menunjukkan kalau laju inflasinya tergolong rendah di tingkat nasional.

"Kondisi ini wajib terus dijaga, dan kerjasama dengan Tim Pengendali Inflasi Daerah (TPID) pun harus ditingkatkan," kata Hartadi.

Mahdi Mahmudy resmi menjabat Kepala Perwakilan Bank Indonesia Wilayah VIII pada Kamis 28 Maret 2013. Mahdi yang sebelumnya Kepala Perwakilan BI Yogyakarta ini menggantikan Joko Wardoyo (Kaper BI Padang) yang memasuki masa pensiun sejak 31 Januari 2013.

Pelantikan Mahdi dilakukan oleh Deputi Gubernur Bank Indonesia Hartadi A Sarwono di Aula Anggun Nan Tongga Komplek Perkantoran BI Wilayah VIII jalan Jend Sudirman Padang, Kamis pagi.

"Serah terima Jabatan ini merupakan penyegaran dan agenda rutin Bank Indonesia," kata Hartadi A Sarwono, Deputi Gubernur Bank Indonesia.

Untuk itu, ucapnya, Kepala Perwakilan Bank Indonesia Wilayah VIII yang baru (Mahdi Mahmudy), diharap bisa mengendalikan inflasi di wilayahnya (Sumatra Barat, Riau, Kepulauan Riau, dan Jambi).

Seperti dikutip dari bisnis.com, khususnya bekerja sama dan koordinasi dengan tim-tim berkompeten terkait di daerah," kata Hartadi.

Mahdi tercatat sebagai Kepala Perwakilan BI Wilayah VIII yang ke-28, setelah sebelumnya dipimpin oleh Joko Wardoyo (2011-2013), Romeo Rizal Panjialam (2009-2011), Uun S Gunawan (2007-2009), dan lainnya.

Sebelumnya, Mahdi menjabat Kaper Bank Indonesia Yogyakarta, Deputi Direktur Departemen Kredit BPR & UKM (DKBU), Deputi Bidang Ekonomi Moneter Kaper BI Wil V (Jawa Tengah).(bsn/bhc/opn)



 
   Berita Terkait > BPS
 
  Pemerintah Diminta Tinjau Ulang Batas Garis Kemiskinan
  BPS: Indeks Kebahagiaan Rakyat Indonesia Makin Meningkat di 2014
  Kemiskinan di Kaltim Masih Tinggi sekitar 6 Persen
  Nilai Ekspor Sulawesi Utara Naik di Bulan Mei Tahun ini
  Bank Indonesia Perwakilan VIII Diminta Tekan Laju Inflasi
 
ads1

  Berita Utama
Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

Usai Resmi Ditahan, Hasto Minta KPK Periksa Keluarga Jokowi

 

ads2

  Berita Terkini
 
BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

Anak 'Crazy Rich' Alam Sutera Pelaku Penganiayaan, Sudah Tersangka Tapi Belum Ditahan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2