Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Cyber Crime    
Hacker
Cina Dituding Curi Cetak Biru Badan Intelijen Australia
Wednesday 29 May 2013 22:21:08
 

Gedung ASIO baru di tepi Danau Burley Griffin di Canberra.(Foto: ABC News)
 
CINA, Berita HUKUM - Cetak biru rahasia di markas besar ASIO yang baru di Canberra dicuri dalam serangan cyber yang diduga dilakukan oleh para hacker di Cina.

Program Four Corners ABC mendapati cetak biru itu dicuri dari seorang kontraktor yang terlibat dalam pembangunan gedung itu.

Cetak biru yang dicuri itu mencakup sistem keamanan dan komunikasi gedung, pemetaan lantai dan lokasi-lokasi server.

Menurut para pakar, pencurian itu membuat badan intelijen tersebut rentan untuk dimata-matai dan mungkin itulah mengapa biaya konstruksinya sangat melonjak.

Four Corners mengatakan, seperti dikutip detikcom, serangan itu datang dari sebuah server di Cina, yang nampaknya merupakan tersangka utama di balik operasi peretasan itu.

Four Corners juga mendapati, Departemen Pertahanan, Perdana Menteri dan Kabinet, serta Departemen Luar Negeri dan Perdagangan semuanya pernah diretas oleh para hacker.

Bank Sentral dan Biro Statistik keduanya menegaskan baru-baru ini bahwa mereka pernah menjadi sasaran peretasan, tapi tidak berhasil.

Direktur Centre for Internet Safety, Alastair MacGibbon, mengatakan, pemerintah sebaiknya lebih terbuka tentang apa yang terjadi.

Profesor Des Ball dari Pusat Kajian Strategis dan Pertahanan Universitas Nasional Australia mengatakan pencurian cetak biru gedung ASIO itu besar pengaruhnya.

"Begitu sudah mendapatkan cetak biru gedung, orang dapat mulai menyusun diagram sendiri, mengenai hubungan telepon, hubungan wi-fi, ruangan mana yang mungkin digunakan untuk pembicaraan peka, bagaimana memasang alat ke dalam tembok di ruangan-ruangan itu," katanya.(dtk/bhc/opn)



 
   Berita Terkait > Hacker
 
  Buru Hacker DarkSide, AS Tawarkan Hadiah Setara Ratusan Miliar Rupiah Bagi Pemberi Informasi
  Polri Selidiki Data 1,3 Pengguna eHAC Diduga Bocor
  2 Hacker Indonesia Bobol Bansos Covid-19 Amerika Serikat USD60 Juta
  Polisi Tangkap Hacker 1.309 Situs di Sleman Yogyakarta
  Tim Cyber Crime Polda Metro Jaya Menangkap 3 Hacker dari Surabaya BlackHat
 
ads1

  Berita Utama
Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

Usai Resmi Ditahan, Hasto Minta KPK Periksa Keluarga Jokowi

 

ads2

  Berita Terkini
 
BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

Anak 'Crazy Rich' Alam Sutera Pelaku Penganiayaan, Sudah Tersangka Tapi Belum Ditahan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2