YOGYAKARTA , Berita HUKUM - Gempa terjadi lagi di Daerah Istimewa Yogja (DIY), tepatnya di kota Bantul, diperkirakan gempa dengan kekuatan 5.1 Skala Richter (SR) gempa terjadi sekitar pukul 02.55 Wib, dengan lokasi yang ditunjukkan BMKG; 10.16 LS (Lintang selatan), 109.36 BT (Bujur Timur) 274 KM Barat Daya, dan kedalaman 10 KM permukaan Laut, Senin (9/12).
Hal ini juga dibenarkan oleh pihak BMKG, melalui pesannya yang dituangkan, tertera di akun twitter @RadioElshinta. Gempa BantuL DIY dengan 5.1 Skala Richter (SR).
"Gempa Mag:5.1 SR, 09-Dec-13 02:55:55 WIB, Lok:10.16 LS,109.36 BT (274 km BaratDaya BANTUL-DIY), Kedlmn:10 Km #BMKG" tertulis di akun Twitter," Tertulis di twitter.
Sebelumnya ditahun 2010 Bantul DIY pernah mengalami gempa bumi hingga 9 kali.(res/bhc/bar) |