GORONTALO, Berita HUKUM - Di Bulan Maret nanti, Gorontalo Utara akan menjadi tuan rumah pelaksanaan Pencanangan Gerakan Nasional Hak Pedagang Kaki Lima (PL) untuk Indonesia, Rembug Warga PKL se-Sulawesi dan pelantikan Dewan Pengurus Daerah (DPD) Asosiasi Pedagang Kaki Lima (APKL) se-Provinsi Gorontalo. Bupati Gorut memberi apresiasi dan dukungan terhadap pelaksanaan agenda besar tersebut.
Acara nantinya akan dihadiri oleh Menteri Koordinator Perekonomian Hatta Rajasa sebagai Ketua Dewan DPP APKL dan Menteri Koperasi dan UKM Syarifudin Hasan sebagai pelindung Nasional APKL dan petinggi sejumlah Kementerian. “Karena ini menghadirkan para Menteri dan juga merupakan agenda Nasional, maka saya minta kepada pak Sekretaris Daerah untuk membentuk panitia guna mempersiapkan pelaksanaan kegiatan tersebut,” tegas Bupati, Senin (7/1).
Sementara itu Kepala Dinas Koperasi Perdagangan dan Perindustrian (Koperindag), Muhtar Adam yang didampingi ketua DPD APKL Kabupaten Gorontalo Utara, Rahmat Pakaya mengatakan bahwa pihaknya sedang mempersiapkan acara tersebut dengan melibatkan langsung para pedagang.
"Kita akan hadirkan 10 ribu pedagang dari Kabupaten Gorontalo Utara sekaligus penyerahan bantuan kepada sejumlah pedagang yang dinilai memenuhi kriteria untuk mendapatkan bantuan. Selain itu juga kami akan menyediakan door prize dan hadiah menarik kepada para pedagang”, jelas Muhtar Adam.(bhc/shs) |