Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Cyber Crime    
Madonna
Hacker Album Madonna Terancam Penjara
Monday 26 Dec 2011 16:35:56
 

Madonna (Foto: Whyfame.com)
 
MADRID (BeritaHUKUM.com) – Kepolisian Spanyol menangkap dan mendakwa seorang lelaki yang diduga hacker yang secara ilegal membocorkan versi awal lagu baru Madonna. Pria berusia 31 tahun tersebut. diduga dengan sengaja mengunggah demo lagu Gimme All Your Luvin di internet pada November lalu.

Investigasi dimulai setelah pengacara menelusuri bahwa rekaman tersebut diunggah dari Spanyol. Lelaki yang digambarkan polisi sebagai penggemar fanatik Madonna, ditangkap di Zaragoza. Pelaku pun terancam hukuman penjara

Polisi tidak menyebut nama lelaki yang ditahan tersebut, tetapi mengkonfirmasikan inisialnya J.M.R. Petugas di kota utara Spanyol menyatakan bahwa mereka menemukan rekaman lagu saat menggeledah kediaman tersangka.

Madonna (53), disebut-sebut sangat kecewa, ketika lagu pertamanya itu bocor di internet pada bulan lalu. Manajernya, Guy Oseary, menulis tweet tentang insiden tersebut dan meminta para penggemar untuk membantu polisi guna mencegah bocoran lanjutan.

Album studio Madonna yang pertama dalam lima tahun terakhir dijadwalkan rilis akhir Maret 2012, dengan single pertama direncanakan keluar bulan depan.

Album terbaru setelah Hard Candy pada tahun 2008, telah rampung dan akan dirilis sebagai bagian dari kesepakatan kontrak tiga album dengan Interscope Records.

Selain merilis album baru, awal tahun 2012 Madonna juga akan tampil dalam pertunjukan paruh waktu dalam pertandingan Superbowl, 5 Februari mendatang.(bbc/sya)



 
   Berita Terkait > Madonna
 
  Madonna Memutuskan Pindah Jatuh Cinta 'Energi' dari AS ke Portugal
  Madonna Gagal Dapat Hak Asuh Anak Lelakinya
  Madonna Jadi Juri di Pengadilan New York
  Madonna Kembali Menyutradarai Film
  Unggah Perkataan Rasial di Akun Instagram, Madonna Minta Maaf
 
ads1

  Berita Utama
Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

Usai Resmi Ditahan, Hasto Minta KPK Periksa Keluarga Jokowi

 

ads2

  Berita Terkini
 
BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

Anak 'Crazy Rich' Alam Sutera Pelaku Penganiayaan, Sudah Tersangka Tapi Belum Ditahan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2