Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Politik    
Partai Demokrat
Jokowi dan Demokrat Saling Lempar Isyarat Positif
2018-03-11 08:15:13
 

Rapimnas Partai Demokrat 2018 secara resmi dibuka langsung oleh Presiden Jokowi.(Foto: Istimewa)
 
BOGOR, Berita HUKUM - Partai Demokrat (PD) membuka diri untuk berjuang dengan Presiden Joko Widodo, asalkan dalam rangka kebersamaan yang tepat dan menyusun visi misi dan platform pemerintahan untuk Indonesia 2019-2024 secara bersama. Ini disampaikan oleh Ketua Umum Partai Demokrat Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) dalam sambutan pada hari pertama Rapat Pimpinan Nasional Partai Demokrat pada, Sabtu (10/3) siang di Sentul, Jawa Barat.

Ibarat gayung bersambut, Presiden Joko Widodo dalam pidatonya mengatakan, "Saya ingin mengajak keluarga besar Partai Demokrat untuk bersama menjalankan agenda pemerintah untuk tata kelola pemerintahan yang baik serta meningkatkan kesejahteraan dan meningkatkan keadilan sosial bagi seluruh rakyat Indonesia," jelasnya.

Pidato kedua tokoh bangsa ini disimak dan disambut baik oleh sekitar 12.000 kader Partai Demokrat dari seluruh Indonesia yang menghadiri Rapimnas PD Tersebut. Mereka datang dari berbagai tingkatan, mulai dari DPP, DPDI Provinsi, DPC di Kabupaten Kota serta Pengurus Anak Cabang (PAC) di kecamatan-kecamatan. Selama dua hari mereka berkumpul dalam Rapimnas untuk konsolidasi pemenangan Pemilu 2019.

Usai pidato, Presiden Jokowi meresmikan pembukaan Rapimnas PD dengan memukul gong didampingi oleh Ketua Umum PD SBY dan Ketua Komando Satuan Bersama (Kogasma) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Sesaat sebelum memukul gong mendadak Presiden Jokowi minta AHY berdiri di sebelahnya, disambut riuh tepuk tangan belasan ribu kader.

Ketum SBY dan Presiden Jokowi kemudian menikmati pertunjukan tari dari lima daerah yang menghentak dan penuh semangat, menyimbolkan kesiapan Partai Demokrat untuk merebut kembali kemenangan dalam Pemilu 2019.

Setelah Presiden meninggalkan lokasi Rapimnas, para kader menerima arahan dari Sekjen Hinca Pandjaitan, paparan tentang strategi kemenangan oleh Ketua Kogasma Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) serta arahan pemenangan dari Ketua Umum PD SBY yang pernah memenangkan dua kali pemilihan Presiden langsung tahun 2004 dan 2009.

Rapimnas PD masih akan berlangsung pada hari Minggu 11 Maret 2018 dengan dua agenda utama yaitu: Rakyat Beraspirasi, Demokrat Beri Solusi serta ditutup pidato Ketua Kogasma Demokrat AHY.

Selain Jokowi, turut hadir sejumlah tamu undangan dalam pembukaan rapimnas diantaranya, Wakil Presiden ke-11 Boediono, Menteri Koordinator Politik, Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto, Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo, Koordinator Staf Khusus Teten Masduki, para mantan menteri Kabinet Indonesia Bersatu (KIB).(ImeldaSari/pd/bh/sya)



 
   Berita Terkait > Partai Demokrat
 
  Mahkamah Agung RI Kabulkan PK Moeldoko Soal DPP Partai Demokrat, Sudah Tergister
  Pernyataan SBY dan AHY Dipolisikan, Herman Khaeron: Si Pelapor Hanya Cari Panggung
  Wakil Ketua MPR, Syarief Hasan: Fakta Big Data, Pembangunan Era Pres SBY Lebih Baik Dibanding Era Pres Jokowi
  Alasan Partai Demokrat Kabupaten Klaten Desak Anggota DPRD HS Mundur
  Sambut Rakernas PKS, AHY: Temanya Sejalan dengan Semangat Partai Demokrat
 
ads1

  Berita Utama
3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

 

ads2

  Berita Terkini
 
3 Anggota Polri Ditembak Oknum TNI AD di Way Kanan Lampung, Menko Polkam Minta Pelaku Dihukum Berat

BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2