JAKARTA, Berita HUKUM - Suasana kantor DPP Partai Keadilan Sejahtera (PKS) hingga malam hari ini semakin ramai didatangi satgas PKS dari Depok dan sekitarnya.
Ratusan pria terus berdatangan ke Kantor PKS sejak sore tadi hingga malam ini. Pengamatan pewarta BeritaHUKUM.com, mereka langsung masuk dan menuju dalam gedung DPP.
Salah seorang sempat memberi keterangan bahwa, "saya dari Depok maksud kedatangan saya merupakan hal biasa, hanya piket malam, sudah biasa ke kantor DPP," ujarnya, Selasa (7/5) malam.
Pihak Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) sejak Senin (5/5) malam sudah berupaya menyita aset yang diduga hasil korupsi suap daging impor, namun upaya itu gagal.
KPK mensinyalir sejumlah mobil di kantor DPP PKS yang diduga berkaitan dengan kasus pencucian uang Luthfi Hasan Ishaaq (LHI).
Petugas KPK sempat dihadang petugas keamanan setempat. Keadaan ini juga kembali berlanjut hingga malam ini.
Upaya KPK sejak siang tadi juga belum membuahkan hasil, petugas keamanan kantor DPP PKS berhasil mengusir petugas KPK sore hari tadi.
Para petugas yang mengaku piket malam di DPP PKS masuk secara bergelombang, dengan jumlah 7 hingga 10 orang.
Jurnalis yang menanti apa sebenarnya bakal terjadi tidak diperbolehkan masuk kedalam gedung, mereka hanya sebatas di luar pagar, namun pengurus menyediakan kopi untuk jurnalis di Jalan TB Simatupang, Jakarta Selatan.(bhc/put) |