Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Nusantara    
Jakarta
Komputer Trouble, Layanan Samsat Gunung Sahari Sempat Terganggu
2017-09-25 15:34:59
 

Ratusan warga yang tengah mengurus surat-surat kendaraan di kantor Samsat Gunung Sahari Jakarta, terpaksa harus rela menunggu lebih lama lantaran ada kerusakan teknis komputer di ruang pelayanan, Senin (25/9).(Foto: BH /hmb)
 
JAKARTA, Berita HUKUM - Sejumlah wajib pajak yang sedang membayar pajak kendaraan di Samsat Gunung Sahari, Jakarta Utara, kecewa. Senin (25/9). Pasalnya, pelayanan di Samsat ini sempat lumpuh kurang lebih selama satu jam akibat sejumlah komputer mengalami trouble di ruang pelayanan selepas jam istirahat sekitar pukul 13.00 Wib.

Terganggunya pelayanan ini juga diumumkan melalui pengeras suara oleh petugas di ruang informasi.

"Mohon maaf atas ketidaknyamanan, untuk saat ini pelayanan belum bisa dilanjutkan mengingat ada gangguan pada komputer," ucap satu petugas melalui pengeras suara.

By. Marni, warga Muara Baru, Penjaringan Jakarta Utara, mengaku kecewa dengan insiden itu.

Ia pun terpaksa menunggu lebih lama saat mengurus surat perpanjangan STNK motor miliknya.

"Jadi kesel juga sih padahal sudah daritadi ngantri. Gara-gara kejadian begini terpaksa lebih lama lagi nunggu," ujarnya.

Hal senada juga dikeluhkan Sugiyarto. Pelayanan samsat katanya kurang maksimal dan membuatnya kecewa.

"Kalau gangguannya hanya sebentar sih pasti dimaklumi, ini kan sudah setengah jam belum juga dibuka ruang pelayanannya," keluh pria yang tengah mengurus surat perpanjangan STNK mobilnya.

Sementara itu, petugas yang berada di ruang pelayanan STNK saat dikonfirmasi pewarta BeritaHukum.Com, membenarkan adanya insiden tersebut. Petugas ini mengaku ada gangguan teknis pada sejumlah komputer sehingga belum bisa.memberikan pelayanan.(bh/hmb)



 
   Berita Terkait > Jakarta
 
  Omzet Toko Daging Dharma Jaya di Kembangan Capai Ratusan Juta
  Presiden dan Wakil Presiden RI Hadiri Resepsi Pernikahan Putri Anies Baswedan
  Gelar Acara 'Jakarta Menyapa', Gubernur Anies Apresiasi Peran Kader PKK Menjaga Kesejahteraan Keluarga
  Survei CSIS Bertolak Belakang dengan Data BPS, Tingkat Kesempatan Kerja di DKI Jakarta Meningkat
  KPw BI DKI Jakarta Sebut Transaksi Digital QRIS di Jakarta Luar Biasa
 
ads1

  Berita Utama
Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

Usai Resmi Ditahan, Hasto Minta KPK Periksa Keluarga Jokowi

 

ads2

  Berita Terkini
 
BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

Anak 'Crazy Rich' Alam Sutera Pelaku Penganiayaan, Sudah Tersangka Tapi Belum Ditahan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2