Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Kriminal    
Jakarta
Kronologis Beton Pembatas Proyek MRT Jatuh, 1 Korban Luka
2017-11-04 13:09:40
 

 
JAKARTA, Berita HUKUM - Korban beton pembatas proyek MRT yang rubuh di Jalan Wijaya II, Panglima Polim, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, dirawat di RS Pertamina Pusat, Jumat (3/11) malam.

Kanit Reskrim Polsek Kebayoran Baru, Kompol Subowo menerangkan korban mengalami luka di punggung dan mata kaki sebelah kiri setelah beton jatuh nyaris menimpanya.

"Saat ini korban luka dibawa ke RSPP untuk perawatan medis, petugas juga sedang melakukan evakuasi beton jatuh tersebut dan periksa saksi-saksi," ujarnya.

Menurut pernyataan pengelola MRT, pihaknya akan bertanggung-jawab atas pengobatan pengendara motor yang menderita luka-luka itu.

Sementara itu sesuai pernyataan MRT, inilah kronologis kejadian sementara berdasarkan hasil investigasi sampai dengan pukul 22.24:

1. Hari ini dilakukan pemasangan OCS Parapet dengan beban 3ton menggunakan crane truck berkapasitas 10 ton dengan posisi di atas deck girder proyek MRT Jakarta di Jalan Wijaya II pada pukul 21.00.

2. Saat proses install/pemasangan dilakukan, telah dilakukan pengamanan dengan menutup separuh jalan, disiagakan flagman, dan dijaga pihak keamanan.

3. Ketika setting OCS parapet sedang berlangsung, tiba-tiba crane truck tersebut tidak stabil dan OCS parapet jatuh ke jalan, melewati batas pengamanan di bawah deck girder yang telah tertutup separuh.

4. OCS parapet tidak langsung terjun ke jalan, karena tertahan oleh crane truck dan parapet yang telah terpasang.

5. OCS parapet ini kemudian menimpa kendaraan bermotor roda dua yang sedang melaju dan mengenai pengendara.

6. Pengendara mengalami luka ringan dan segera dibawa ke RS Pertamina oleh pihak kontraktor.

7. Penanganan korban dan kendaraan menjadi tanggung jawab MRT Jakarta.(bh/as)





 
   Berita Terkait > Jakarta
 
  Omzet Toko Daging Dharma Jaya di Kembangan Capai Ratusan Juta
  Presiden dan Wakil Presiden RI Hadiri Resepsi Pernikahan Putri Anies Baswedan
  Gelar Acara 'Jakarta Menyapa', Gubernur Anies Apresiasi Peran Kader PKK Menjaga Kesejahteraan Keluarga
  Survei CSIS Bertolak Belakang dengan Data BPS, Tingkat Kesempatan Kerja di DKI Jakarta Meningkat
  KPw BI DKI Jakarta Sebut Transaksi Digital QRIS di Jakarta Luar Biasa
 
ads1

  Berita Utama
Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

Usai Resmi Ditahan, Hasto Minta KPK Periksa Keluarga Jokowi

 

ads2

  Berita Terkini
 
BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

Anak 'Crazy Rich' Alam Sutera Pelaku Penganiayaan, Sudah Tersangka Tapi Belum Ditahan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2