Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
Gaya Hidup    
Muhammadiyah
Mendikbud Apresiasi Mobil Formula Hybrid Karya SMK Muhammadiyah 1 Imogiri
2016-08-12 10:40:22
 

Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, Prof Dr. Muhadjir Effendy menjajal mobil balap Formula 1 bertenaga Hybrid Surya hasil karya Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) Muhammadiyah Imogiri, Rabu (10/8).(Foto: tribunjogja/agung ismiyanto)
 
BANTUL, Berita HUKUM - Menteri Pendidikan dan Kebudayaan (Mendikbud) RI, Muhadjir Effendy di Hari Kebangkitan Teknologi Nasional (Harteknas), (10/8), Melaunching sekaligus mengapresiasi mobil formula hybrid paduan tenaga surya dan motor bensin hasil karya SMK Muhammadiyah 1 Imogiri, Bantul.

Didampingi Ketua PWM DIY, Gita Danu Pranata, Kepala Sekolah SMK Muhammadiyah 1 Imogiri, Nur Wahyuntoro, serta siswa pencipta mobil formula hybrid ini, Muhadjir mengajak kepada para pemangku pendidikan serta pelajar di SMK Muhammadiyah 1 Imogiri ini untuk bisa terus memberi contoh pada yang lain dalam hal kreatifias di bidang teknologi.

"Marilah memberi contoh pada yang lain, Muhammadiyah diberi amanah bisa menjalankannya dengan melakukan cara-cara yang bersih dan positif," ujarnya.

Menyinggung soal Masyarakat Ekonomi Asean (MEA), Muhadjir juga meminta para siswa SMK agar menjadi generasi yang tangguh, ulet, tidak mudah menyerah, tidak lembek, generasi yang tahan banting dan generasi yang tangguh.

"Maka siapa yang mampu bersaing maka dialah yang menguasi pasar Asean ini, Jika tidak pandai-pandai menjaga wilayah, maka menjadi pasar empuk negara-negara lain," kata Mantan Rektor Universitas Muhammadiyah Malang ini.

Mendikbud mengatakan sangat mendukung SMK Muhammadiyah 1 Imogiri menjalin hubungan yang erat dengan industri-industri jasabaik otomotif maupun lainnya yang berkaitan langsung dengan produksinya.

"Praktek siswa juga menjadi setengah kerja, dan yang paling penting menjadi mental pekerja yang hidup, yang mampu bersaing dan selalu ingin memberikan yang terbaik," kata Muhadjir.(dzar/mona/dab/muhammadiyah/bh/sya)



 
   Berita Terkait > Muhammadiyah
 
  Kalender Hijriah Global Tunggal: Lompatan Ijtihad Muhammadiyah
  Jusuf Kalla Sebut Pikiran Moderat Haedar Nashir Diperlukan Indonesia
  Tiga Hal yang Perlu Dipegang Penggerak Persyarikatan Setelah Muhammadiyah Berumur 111 Tahun
  106 Tahun Muhammadiyah Berdiri Tegak Tidak Berpolitik Praktis, Berpegang pada Khittah
  Siber Polri Tetapkan A.P Hasanuddin sebagai Tersangka Ujaran Kebencian terhadap Muhammadiyah
 
ads1

  Berita Utama
Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

Usai Resmi Ditahan, Hasto Minta KPK Periksa Keluarga Jokowi

 

ads2

  Berita Terkini
 
BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

Anak 'Crazy Rich' Alam Sutera Pelaku Penganiayaan, Sudah Tersangka Tapi Belum Ditahan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2