JAKARTA, Berita HUKUM - Menpora Andi Mallarangeng bersama Vitri Mallarangeng hari Kamis (26/7) pagi bertolak ke London. Didampingi Deputi Menpora Bidang Peningkatan Prestasi Olahraga Djoko Pekik Irianto dan Staf Ahli Menpora Ivana Lie, Menpora akan menghadiri pembukaan Olimpiade 2012 di London, sekaligus memberi semangat pada 22 atlet Indonesia yang berlaga di multievent terbesar itu.
Para atlet Indonensia akan berlaga di 8 cabang, masing-masing anggar, angkat besi, atletik, bulutangkis, panahan, menembak, renang dan judo. Mereka berangkat ke London hari Senin (23/7) dini hari.
Minggu petang, Menpora secara resmi melepas kontingen Indonesia di kantor Komite Olimpiade Indonesia (KOI) di Gedung FX Senayan Jakarta. Acara pelepasan dirangkai dengan buka puasa bersama.
"Dalam suasana bulan suci Ramadhan ini kami harapkan para atlet lebih terpacu motivasinya untuk berjuang mengharumkan nama Merah Putih," kata Menpora dalam acara yang berlangsung sederhana.(bhc/nas/rtm)
|