Beranda | Berita Utama | White Crime | Cyber Crime | EkBis | Opini | INDEX Berita
Eksekutif | Legislatif | Gaya Hidup | Selebriti | Nusantara | Internasional | Lingkungan
Politik | Pemilu | Peradilan | Perdata| Pidana | Reskrim
EkBis    
Jakarta
Minyak Bocor dari Pabrik, Puluhan Warga Saring Minyak di Selokan
Wednesday 24 Jul 2013 23:39:31
 

Tampak para warga berebutan minyak kelapa sawit yang tumpah ke selokan, Rabu (24/6).(Foto: BeritaHUKUM.com/jal)
 
JAKARTA, Berita HUKUM - Puluhan ton minyak kelapa sawit tumpah dari tangki sebuah pabrik minyak yang bocor ke aliran saluran air kotor di kawasan industri Pulogadung, Cakung, Jakarta Timur, Rabu (24/7) malam. Akibatnya, puluhan warga berbondong-bondong menyaring minyak yang tumpah ke selokan-selokan air dengan menggunakan kain jerigen bahkan drum-drum.

Minyak-minyak yang bagus dan tidak ini oleh warga akan dijual, dan uanganya untuk makan dan pulang kampung.

Tanpa memperdulikan dampak dari kotornya air yang dipenuhi sampah dan bau cukup menyengat ini, puluhan warga khususnya warga di sekitar lokasi kawasan industri Pulogadung, malam tadi, berbondong-bondong menyaring tumpahan 50 ton minyak kelapa sawit di saluran air atau saluran limbah kotor, dengan menggunakan kain dan ember serta jerigen, bahkan warga datang dengan membawa drum.

Harga minyak kelapa sawit yang mahal di pasaran saat bulan suci ramadhan dan jelang lebaran seperti minyak curah Rp. 12.000/Kg, inilah yang memicu warga untuk menyaring tumpahan minyak tersebut. Ibu-ibu pun tak mau ketinggalan untuk mendapatkan minyak yang tumpah ke selokan tersebut.

Menurut Amat, "minyak yang disaringnya masih ada yang bersih dan bisa dijadikan minyak goreng, rencananya minyak sebanyak dua drum tersebut uangnya akan dipergunakan untuk pulang kampung".

Lain lagi yang dilakukan oleh warga pencari minyak Sri, dirinya telat datang, akibatnya dia tak dapat minyak curah yang bagus, melainkan minyak yang sudah kotor, hingga akhirnya minyak yang diambil dari selokan tersebut hanya dijual Rp. 1.500/ liternya ke pengepul oli bekas.

Hingga malam tadi, puluhan warga masih tampak mencari minyak-minyak yang tergenang di selokan.(bhc/jal)



 
   Berita Terkait > Jakarta
 
  Omzet Toko Daging Dharma Jaya di Kembangan Capai Ratusan Juta
  Presiden dan Wakil Presiden RI Hadiri Resepsi Pernikahan Putri Anies Baswedan
  Gelar Acara 'Jakarta Menyapa', Gubernur Anies Apresiasi Peran Kader PKK Menjaga Kesejahteraan Keluarga
  Survei CSIS Bertolak Belakang dengan Data BPS, Tingkat Kesempatan Kerja di DKI Jakarta Meningkat
  KPw BI DKI Jakarta Sebut Transaksi Digital QRIS di Jakarta Luar Biasa
 
ads1

  Berita Utama
Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

Istana Dukung Kejagung Bersih-bersih di Pertamina: Akan Ada Kekagetan

Megawati Soekarnoputri: Kepala Daerah dari PDI Perjuangan Tunda Dulu Retreat di Magelang

Usai Resmi Ditahan, Hasto Minta KPK Periksa Keluarga Jokowi

 

ads2

  Berita Terkini
 
BNNP Kaltim Gagalkan Peredaran 1,5 Kg Sabu di Samarinda dan Balikpapan

Kasus Korupsi PT BKS, Kejati Kaltim Sita Rp2,5 Milyar dari Tersangka SR

Tolak Tawaran Jadi Duta Polri, Band Sukatani Akui Lagu "Bayar Bayar Bayar" Diintimidasi

10 Ribu Buruh Sritex Kena PHK, Mintarsih Ungkap Mental Masyarakat Terguncang

Anak 'Crazy Rich' Alam Sutera Pelaku Penganiayaan, Sudah Tersangka Tapi Belum Ditahan

ads3
 
PT. Zafa Mediatama Indonesia
Kantor Redaksi
Jl. Fatmawati Raya No 47D Lt.2
Cilandak - Jakarta Selatan 12410
Telp : +62 21 7493148
+62 85100405359

info@beritahukum.com
 
Beranda | Tentang Kami | Partner | Disclaimer | Mobile
 
  Copyright 2011 @ BeritaHUKUM.com | V2